Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Bisnis-27 menutup perdagangan di teritori negatif pada hari ini, Jumat (27/8/2021) seiring dengan turunnya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, indeks hasil kerja sama harian Bisnis Indonesia dan Bursa tersebut mengakhiri lajunya di level 456,89 pada perdagangan hari ini, turun 0,45 persen atau 2,04 poin.
Sepanjang perdagangan indeks Bisnis-27 bergerak di rentang 455,34 hingga tertinggi di level 458,93.
Di antara 27 anggota konstituen indeks, terdapat 10 saham yang mampu menguat, 2 saham terpantau stagnan, dan sisanya yaitu 15 saham melemah.
Saham PT Adaro Energy Tbk. (ADRO) memimpin pelemahan indeks dengan turun sebanyak 2,73 persen atau 35 poin, membawa ADRO ke level 1.245.
Di posisi selanjutnya terdapat saham PT Chandra Asri Petrochemical Tbk. (TPIA) dan PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk. (MIKA) yang masing-masing melemah 2,33 persen bergerak ke posisi 8.375, dan 1,72 persen ke posisi 2.290.
Baca Juga
Di sisi lain, saham PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK) pada hari ini menjadi saham paling menguat pada indeks Bisnis-27 yang naik 2,44 persen atau 50 poin ke posisi 2.100.
Di posisi selanjutnya ada saham KLBF yang naik 1,49 persen, BBNI naik 1,44 persen, INTP naik 1,14 persen dan saham UNTR yang menguat 1,04 persen.
Sedangkan dua saham yang tidak bergerak alias stagnan pada perdagangan hari ini yaitu PT Sarana Menara Nusantara Tbk. (TOWR) dan PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk. (INKP).
Adapun Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terpantau berada di zona merah dan parkir di posisi 6.041,37 yang turun 0,28 persen atau 16,71 poin pada penutupan perdagangan sore ini, Jumat (27/8/2021).