Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, Jumat 27 Agustus 2021

Saham-saham yang menjadi rekomendasi untuk hari ini antara lain TLKM, ASII, BBCA, BBNI, HMSP, UNVR, GGRM, WIKA, PWON, dan BINA.rnrn 
Pengunjung menggunakan ponsel di dekat papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham di BEI, Jakarta, Selasa (11/6/2019)./Bisnis-Dedi Gunawan
Pengunjung menggunakan ponsel di dekat papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham di BEI, Jakarta, Selasa (11/6/2019)./Bisnis-Dedi Gunawan
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi memiliki peluang masuk ke zona hijau pada hari ini. Namun faktor eksternal akan cenderung membuat investor berhati-hati. 

Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus melihat saat ini IHSG memiliki potensi bergerak menguat terbatas pada level 6.032 – 6.110.

"Namun, potensi koreksi mungkin akan lebih besar hari ini setelah komentar dari pejabat The Fed, ditambah dengan ketegangan geopolitik akan menjadi sebuah penekan pergerakan pasar hari ini," jelas dia dalam risetnya, Jumat (27/8/2021). 

Nico merekomendasikan saham TLKM dengan support dan resistensi pada 3.290-3.440, saham ASII pada 4.950-5.275, dan PWON pada 424-472. 

Sementara itu, CEO PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan, perkembangan pergerakan IHSG pada pekan terakhir di bulan ke delapan 2021, terlihat masih betah dalam area konsolidasi dengan potensi tekanan yang masih cukup besar dalam rentang jangka pendek.

“Sehingga pola pergerakan yang sejatinya sideways selama bulan ini memiliki peluang untuk diakhiri dengan potensi koreksi terbatas,” jelas dia dalam risetnya.

William menjelaskan, pelemahan ini merupakan momentum yang dapat dimanfaatkan investor untuk melakukan akumulasi pembelian dengan target investasi jangka panjang. Hari ini IHSG berpotensi bergerak dalam rentang 5.872-6.123.

Saham-saham yang menjadi rekomendasi untuk hari ini antara lain BBCA, BBNI, HMSP, UNVR, GGRM, WIKA, PWON, dan BINA.

Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

15:00 WIB
IHSG berakhir di zona merah

IHSG mengakhiri perdagangan akhir pekan dengan pelemahan 0,28 persen atau 16,71 poin menjadi 6.041,36. 

Sebanyak 184 saham terpantau menguat, 320 saham merah, dan 145 saham stagnan. 

13:30 WIB
IHSG belum beranjak dari zona merah

IHSG mengawali sesi II dengan koreksi 0,36 persen atau 21,93 ke posisi 6.036,15. 

Sejak pembukaan perdagangan, IHSG bergerak dalam rentang 6.021,95 - 6.066,49. 

11:31 WIB
Sesi I, IHSG jatuh 0,42 persen

IHSG mengakhiri sesi I dengan pelemahan 0,42 persen atau 25,25 poin ke level 6.032,82.

Sepanjang sesi I perdagangan, IHSG bergerak pada rentang 6.021,95 - 6.066,49. 

10:25 WIB
IHSG turun 0,25 persen

Hingga 10.26 WIB, IHSG tertekan 0,25 persen atau 14.92 poin ke level 6.043,15. 

Sejak pembukaan perdagangan, IHSG bergerak dalam rentang 6.021,95-6.066,49. 

08:55 WIB
Preopening, IHSG di zona merah

Para prapembukaan perdagangan, IHSG melemah 0,09 persen ke level 6.052,82.

Dari konstituen LQ45, sebanyak 11 saham menguat, 11 saham merah, dan 23 saham stagnan. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Farid Firdaus
Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper