Bisnis.com, JAKARTA – IHSG pada perdagangan Senin (26/12/2022) diperkirakan melanjutkan pelemahan setelah pada perdagangan Jumat (23/12/2022) ditutup terkoreksi ke 6.800 atau 0,35 persen.
Analis Bahana Sekuritas menyebutkan secara Teknikal IHSG diperkirakan akan bergerak melemah dengan kisaran pergerakan IHSG berada pada level 6.700-6.900.
“Sektor yang dapat diperhatikan ada IDXINFRA, IDXHEALTH, IDXBASIC, IDXCYC, IDXINDUS, IDXTRANS, IDXPROP, IDXENERGY,” tulis Analis Bahana Sekuritas dalam riset harian, Senin (26/12/2022).
Di samping itu, pelemahan IHSG uga dipengaruhi Bursa saham Wallstreet yang ditutup menguat pada Jumat (23/12/2022) didorong penguatan saham sektor energi. Selain itu kekhawatiran resesi dan kenaikkan suku bunga AS masih membayangi pergerakan pasar.
“Bursa saham Asia ditutup kompak melemah sentimen masih kuatnya data ekonomi AS dikhawatirkan akan membuat The Fed masih agresif dalam menaikkan suku bunga,” jelasnya.
Adapun, saham pilihan Bahana Sekuritas berikut ini:
Baca Juga
ISAT – BUY ON WEAKNESS (Target Price 6.400; Potential Upside 7,11 persen)
ESSA – BUY (Target Price 970; Potential Upside 5,4 persen)
LPKR – BUY (Target Price 89; Potential Upside 5,95 persen)
LPPF – BUY (Target Price 5.400; Potential Upside 13.68 persen)
JPFA – BUY ON WEAKNESS (Target Price 1.450; Potential Upside 12,4 persen).
Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.