Bisnis.com, JAKARTA - PT Trinity Healthcare (THC) getol menambah kepemilikan sahamnya di PT Zebra Nusantara Tbk. (ZBRA).
Direktur Trinity Healthcare Rudy Tanoesoedibjo menyampaikan pada 1 April 2021 perusahaannya membeli 288.554.899 atau 288,55 juta saham ZBRA. Harga penjualan mencapai Rp56, sehingga total transaksi mencapai Rp16,16 miliar.
"Setelah transaksi THC memegang 665,18 juta saham ZBRA atau sebesar 77,7 persen, dari sebelumnya 436,63 juta atau 51 persen," paparnya dalam laporna ke Bursa Efek Indonesia, Selasa (6/4/2021).
Sebelumnya, manajemen THC mengumumkan perseroan resmi menambah kepemilikan saham di Zebra Nusantara pada 1 April 2021 dengan membeli saham milik PT Infiniti Wahana sebesar 26,7 persen saham seri A dan seri B.
Setelah transaksi itu, kini THC menggenggam kepemilikan saham dengan kode ZBRA itu sebesar 77,7 persen atau menjadi pengendali baru.
“Penambahan pembelian saham ini dilakukan atas dasar keyakinan dari THC sendiri di dalam potensi usaha yang dimiliki oleh ZBRA dimana dapat menjadi hal yang positif bagi para investor kedepannya” ujar Manajemen Trinity Healthcare dalam keterangan resmi, Kamis (1/4/2021).
Baca Juga
Manajemen THC menyebut penambahan komposisi saham ZBRA ini didorong oleh prospek perkembangan bisnis ZBRA di masa depan.
Pada penutupan perdagangan Selasa (6/4/2021), saham ZBRA melonjak 135 poin atau 25 persen menuju Rp675. Saham ZBRA melesat setelah disuspensi Bursa Efek Indonesia pada Senin (5/4/2021).