Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Bisnis-27 ditutup melemah ke level 594,17 pada akhir perdagangan hari ini, Rabu (4/9/2024). Namun, terpantau saham PT Kalbe Farma Tbk. (KLBF) dan PT Ciputra Development Tbk. (CTRA) masih cuan banyak.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini ditutup turun 0,01% ke level 594,17 pada pukul 16.00.
Indeks Bisnis-27 terpantau bergerak di kisaran 587,33 hingga 595,47 pada perdagangan hari ini. Dari sebanyak 27 konstituen saham, sebanyak 10 saham ditutup menguat dan 15 saham melemah, serta 2 saham berjalan di tempat atau stagnan.
Adapun dua saham yang paling cuan tercatat PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) yang menguat 2,98% dan PT Ciputra Development Tbk (CTRA) yang menguat 1,52%.
Beberapa saham yang bergabung di zona hijau di antaranya saham PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) yang naik 1,05%, saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) yang naik 0,97%, dan saham PT Bank Mandiri Persero (BMRI) yang naik 1,41%.
Di sisi lain, jejeran saham yang terperosok di zona merah di antaranya saham PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) yang melemah 1,11%, saham PT AKR Corporindo Tbk. (AKRA) yang melemah 2,71%, dan saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM).
Lebih lanjut, saham PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) melemah 0,77%, saham PT XL Axiata Tbk (EXCL) melemah 0,76%, dan saham PT Vale Indonesia Tbk (INCO) melemah 1,60%.
Sementara itu, untuk saham yang jalan di tempat atau stagnan terpantau saham PT Telkom Indonesia Persero Tbk (TLKM) dan saham PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR).
Kontras, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) justru ditutup menguat 0,74% atau 56 poin ke level 7.672,89 pada perdagangan Rabu (4/9/2024). Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak pada kisaran 7.546,04-7.672,89.