Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat selama perdagangan pekan terakhir pada Juli 2022. Penguatan terjadi di tengah sentimen kenaikan suku bunga The Fed yang akhirnya kembali dikerek 75 basis poin pada tengah pekan ini.
Berdasarkan keterangan PT Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG menguat 0,93 persen selama periode 25–29 Juli 2022 atau parkir di level 6.951,123 dibandingkan dengan perdagangan pekan lalu yang berakhir di 6.886,962.
“Kemudian, kapitalisasi pasar Bursa selama sepekan ini meningkat 0,72 persen yang menyentuh angka Rp9.133,059 triliun dari Rp9.067,935 triliun pada pekan sebelumnya,” kata Sekretaris Perusahaan BEI Yulianto Aji Sadono dikutip Sabtu (30/7/2022).
Peningkatan tertinggi pekan ini terjadi pada rata-rata volume transaksi harian Bursa sebesar 78,42 persen menjadi 33,45 miliar saham dari 18,75 miliar saham pada pekan sebelumnya.
Rata-rata frekuensi harian Bursa turut mengalami penguatan sebesar 22,01 persen menjadi 1.370.852 transaksi dari 1.123.557 transaksi pada penutupan pekan yang lalu.
Kemudian, peningkatan sebesar 20,56 persen terjadi pada rata-rata nilai transaksi harian yang mencapai Rp14,13 triliun, dari Rp11,72 triliun pada pekan sebelumnya.
Baca Juga
Investor asing mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp621,18 miliar pada perdagangan Jumat (29/7/2022), sementara sepanjang 2022 investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp58.888 triliun.