Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Graha Mitra Asia (RELF) Rencanakan Pembagian Dividen Interim 30%

PT Graha Mitra Asia Tbk. (RELF) berencana mengalokasikan 30% dari total laba bersih tahun ini sebagai dividen interim bagi para investor.
Karyawan mengamati pergerakan harga saham di Profindo Sekuritas, Jakarta, Selasa (19/9/2023). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan mengamati pergerakan harga saham di Profindo Sekuritas, Jakarta, Selasa (19/9/2023). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Graha Mitra Asia Tbk. (RELF) berencana mengalokasikan 30% dari total laba bersih tahun ini sebagai dividen interim bagi para investor.

Direktur Keuangan Graha Mitra Asia Edy Abdul Malik mengatakan perseroan memang memiliki rencana untuk membagikan dividen interim sebelum tahun ini berakhir. Adapun besaran yang akan dibagikan mencapai 30% dari hasil laba bersih pada kuartal III/2023 yang mencapai Rp7,05 miliar.

Edy mengungkapkan rencana pembagian dividen ini sedang diproses oleh manajemen yang kemungkinan akan dibagikan dalam waktu dekat mengikuti prosedur atau aturan yang berlaku.

“Rencana pembagian dividen ini tidak mempengaruhi pencapaian target dan kinerja perseroan karena Perseroan memiliki saldo kas dan modal yang cukup untuk menjalankan aktivitas operasionalnya,” ungkapnya dalam keterangan resmi, Jumat (3/11/2023).

Manajemen RELF, lanjutnya optimis tahun 2023 akan bisa merealisasikan pendapatan dan laba sesuai target yang sudah ditetapkan. Pasalnya pembangunan unit-unit rumah yang sudah dipesan oleh konsumen juga terus dikebut oleh perseroan.

Dengan begitu RELF bisa melakukan serah terima unittepat waktu yang sejalan dengan realisasi pencatatan pendapatan penjualan oleh Perseroan.

Direktur Marketing dan Keuangan RELF Lukman Septiawan mengatakan untuk meningkatkan penjualan, Perseroan melakukan aktivitas marketing dan sales baik dengan cara konvensional seperti mengikuti pameran, canvassing, promosi via billboard dan spanduk

“Kami  gencar melakukan aktivitas marketing dan sales melalui saluran digital dan social media. Salah satu proyek baru milik Perseroan yang berlokasi di Semplak, Kabupaten Bogor seluas 4 Ha yang diperkirakan akan terbangun 400 unit rumah ini juga sudah mulai dipasarkan,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Pandu Gumilar
Editor : Pandu Gumilar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper