Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cek Saham ANTM, RALS, TBIG, dan UNVR kala IHSG Ditargetkan ke 6.820

Saham ANTM, RALS, TBIG, dan UNVR menjadi pilihan MNC Sekuritas hari ini ketika IHSG diproyeksikan bakal menguat hari ini.
Karyawati mengamati pergerakan harga saham di kantor PT Mandiri Sekuritas di Jakarta, Rabu (9/11/2022). Bisnis/Arief Hermawan P
Karyawati mengamati pergerakan harga saham di kantor PT Mandiri Sekuritas di Jakarta, Rabu (9/11/2022). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang menguat menguji rentang 6.772-6.820 pada perdagangan Rabu (31/5/2023). Saham ANTM, RALS, TBIG, dan UNVR menjadi pilihan MNC Sekuritas hari ini.

Tim riset MNC Sekuritas mengatakan IHSG 0,67 persen ke level 6.636 dengan dominasi volume penjualan pada perdagangan kemarin. Posisi IHSG disebut sedang berada pada bagian dari wave y dari wave (y) dari wave [ii], sehingga IHSG masih rawan terkoreksi untuk menguji rentang area 6.587-6.612.

Meski demikian, selama IHSG berada di atas 6.542 sebagai support krusialnya, maka ada peluang untuk berbalik menguat menguji rentang 6.772-6.820. Level support IHSG hari ini di 6.542, 6.509, sedangkan resistance di level 6.772, 6.820.

“Selama IHSG masih mampu berada di atas 6.542 sebagai support krusialnya, IHSG masih berpeluang berbalik menguat untuk menguji 6.772-6.820,” tulis tim riset MNC Sekuritas, Rabu (31/5/2023).

Beberapa saham yang menjadi pilihan MNC Sekuritas hari ini adalah ANTM, RALS, TBIG, dan UNVR.

Saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) ditutup menguat 0,26 persen ke level Rp1.940 dengan dominasi volume pembelian. ANTM diperkirakan sedang pada bagian dari wave v dari wave (c) dari wave [ii].

Pergerakan ANTM akan cenderung terkoreksi terlebih dahulu dan dapat dilakukan untuk buy on weakness (BoW) pada rentang Rp1.850-Rp1.910. Target harga ANTM berada di level Rp2.000, Rp2.090, sedangkan stoploss dibawah Rp1.810.

PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk. (RALS) ditutup naik 0,79 persen ke level Rp635 dan berada di atas MA20. Saham RALS diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave [ii] dari wave 3.

Hal ini membuat saham RALS RALS masih rawan terkoreksi terlebih dahulu dan dapat dimanfaatkan untuk BoW pada rentang Rp615-Rp635. Target harga RALS berada di level Rp660, Rp700, sedangkan stoploss di bawah Rp610.

Saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG) ditutup terkoreksi 0,94 persen ke level Rp2.110 disertai volume penjualan. Selama TBIG berada di atas Rp1.930 sebagai stoploss, maka TBIG diperkirakan sedang berada di awal wave (ii) dari wave [c].

Hal ini membuat TBIG masih rawan terkoreksi dan dapat dimanfaatkan untuk BoW pada rentang Rp2.020-Rp2.080. Target harga TBIG di level Rp2.210, Rp2.350, sedangkan stoploss di bawah Rp1.930.

PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) ditutup terkoreksi 0,22 persen ke level Rp4.540 dengan mulai munculnya volume penjualan. Namun, saham UNVR belum mampu menebus MA200.

Posisi saham UNVR diperkirakan sedang berada di awal wave i dari wave (c) dari wave [i]. UNVR mendapatkan rekomendasi BoW di rentang Rp4.460-Rp4.520. Target harga UNVR di level Rp4.690, Rp4.900, sedangkan stoploss di bawah Rp4.370.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper