Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Bisnis-27 ditutup melemah ke posisi 591 pada perdagangan hari ini, Selasa (30/5/2023). Saham BFIN, PGAS hingga BBCA paling cuan.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama dengan Bisnis Indonesia ditutup melemah ke posisi 591, turun 0,45 persen atau 2,67 poin.
Sepanjang perdagangan, indeks bergerak di posisi 596,046 hingga 588,951. Dari 27 konstituen, 12 saham melemah, 3 saham stagnan dan 12 saham menguat.
Saham PT BFI Finance Indonesia Tbk. (BFIN) memimpin penguatan indeks dengan naik 4,72 persen ke posisi Rp1.330 per saham disusul oleh saham pelat merah PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGAS) yang naik 2,84 persen ke posisi Rp1.450 per saham.
Selanjutnya saham PT Adaro Energy Tbk. (ADRO) menguat 1,93 persen ke posisi Rp2.110 per saham atau naik 1,93 persen. Kemudian saham PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk. (MIKA) yang naik 1,50 per saham ke level Rp2.700 per saham.
Kemudian saham PT AKR Corporindo Tbk. (AKRA) dan PT Vale Indonesia Tbk. (INCO) yang masing-masing menguat 1,45 persen dan1,16 persen. Menyusul saham PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) yang naik 1,09 persen dan saham PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk. (MTEL) yang naik 0,76 persen ke posisi Rp665 per saham.
Baca Juga
Saham lain yang menguat yaitu INTP, ITMG, ANTM, dan ICBP.
Sementara itu saham yang mengalami pelemahan paling dalam adalah PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT) yang turun 2,55 persen ke posisi Rp2.670 per saham. Kemudian saham PT Telkom Indonesia Tbk. (TLKM) turun 1,90 persen ke posisi Rp4.120 per saham.
Selanjutnya saham PT kalbe Farma Tbk. (KLBF) dan saham PT Jasa Marga Tbk. (JSMR) yang turun 1,75 persen ke posisi Rp3.360 per saham disusul PT United Tractors Tbk. (UNTR) yang turun 1,64 persen ke posisi Rp22.500 per saham.
Saham lain yang melemah adalah ASII, MAPI, TBIG, BBRI, INKP, BBNi, dan UNVR. Sedangkan saham yang stagnan adalah MDKA, BMRI dan SMGR.