Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler Hari Ini: Profil Megawati, Komisaris Sritex dan Calon Direktur Baru HM Sampoerna

Profil Komisaris Sritex (SRIL) dan calon direktur baru HM Sampoerna (HMSP) menjadi topik terpopuler di Kanal Market Bisnis.com.
Megawati Lukminto/Istimewa
Megawati Lukminto/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Artikel mengenai profil Komisaris PT Sri Rejeki Isman Tbk. (SRIL), yang lebih dikenal dengan nama Sritex, Megawati Budiono Lukminto menjadi berita terpopuler di Kanal Market Bisnis.com.

Megawati merupakan istri Direktur Utama Sritex Iwan Setiawan Lukminto. Iwan merupakan generasi kedua keluarga Lukminto yang mendirikan Sritex hingga menjelma menjadi perusahaan tekstil terbesar di Asia Tenggara.

Lalu, profil Sergio Colarusso, nama yang diusulkan pada RUPSLB 14 April 2023 untuk mengisi posisi direktur PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) juga menjadi berita populer.

Berikut daftar selengkapnya 5 berita terpopuler di Kanal Market Bisnis.com:

1. Mengenal Megawati, Komisaris Sritex (SRIL) di Kerajaan Tekstil

Megawati Budiono Lukminto kembali menjabat sebagai komisaris PT Sri Rejeki Isman Tbk. (SRIL) atau Sritex. Perubahan komisaris dan direksi Sritex disetujui dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) yang digelar pada Jumat (17/3/2023).

Megawati lahir di Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 4 Mei 1976. Memperoleh gelar Bachelor of Commerce dari Deakin University, Melbourne, Australia pada tahun 1997.

2. HM Sampoerna (HMSP) Mau Angkat Direktur Baru, Ini Profilnya

Emiten rokok PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) mengusulkan perubahan susunan direksi perusahaan dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) yang bakal digelar pada Jumat, 14 April 2023.

Manajemen akan mengusulkan Sergio Colarusso untuk mengisi jabatan sebagai Direktur HM Sampoerna yang baru.

“Perseroan mengusulkan kepada pemegang saham dalam RUPSLB untuk memutuskan dan menyetujui pengangkatan Bapak Sergio Colarusso sebagai Direktur Perseroan,” tulis manajemen dalam keterbukaan informasi.

3. Cuan! Laba Antam (ANTM) Melesat 105 Persen ke Rp3,8 Triliun 2022

Emiten tambang mineral PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) atau Antam mengantongi laba bersih sebesar Rp3,82 triliun sepanjang 2022. Capaian itu melesat 105,23 persen dibandingkan dengan 2021 sebesar Rp1,86 triliun.

Kenaikan laba bersih itu tidak lepas dari pertumbuhan penjualan pada seluruh komoditas yang dikelola Antam. Secara kumulatif, penjualan ANTM naik 19,46 persen year on year (YoY) menjadi Rp45,93 triliun pada 2022, dari sebelumnya Rp38,44 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan per Desember 2022, penjualan emas Antam yang merupakan kontributor terbesar mencapai Rp31,62 triliun atau naik 21,90 persen YoY dibandingkan dengan 2021 Rp25,94 triliun.

4. Penjualan Ace Hardware (ACES) Diperkirakan Tembus Rp6,7 Triliun pada 2022

Emiten ritel PT Ace Hardware Tbk. (ACES) diperkirakan akan mengantongi pendapatan sebesar Rp6,7 triliun pada 2022, tumbuh dari realisasi 2021 sebesar Rp6,4 triliun.

Analis BRI Danareksa Sekuritas Eka Savitri dalam risetnya menyebutkan estimasi pendapatan tersebut mengacu pada data penjualan bulanan yang dirilis ACES.

Capaian pendapatan itu sejalan dengan proyeksi BRI Danareksa dan 98,8 persen dari estimasi konsensus. “Dengan capaian itu kami mempertahankan proyeksi pertumbuhan pendapatan 2023 sebesar 8,7 persen dan laba bersih sebesar Rp577 miliar,” tulis Eka, dikutip Minggu (26/3/2023).

5. Pilihan Investasi Menarik saat The Fed Beri Sinyal Dovish

Investasi pada instrumen dengan risiko menengah dinilai menjadi pilihan menarik seiring dengan kebijakan The Fed untuk kembali menaikkan suku bunga acuan sebesar 25 basis poin pada pertemuan FOMC 21—22 Maret 2023.

Di sisi lain, The Fed diperkirakan cenderung dovish terkait suku bunga ke depan sehingga memberikan angin segar terhadap aset berisiko seperti saham.

Research Analyst Infovesta Kapital Advisori Arjun Ajwani menyampaikan investasi di saham bisa tetap dilirik investor pada paruh kedua 2023 di tengah sinyal dovish yang diberikan Bank Sentral Amerika Serikat atau The Fed.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper