Bisnis.com, JAKARTA - Saham PT WIR Asia Tbk menjadi saham dengan lonjakan paling tinggi dalam daftar perdagangan satu pekan, 11 - 14 April 2022 di tengah peningkatan IHSG.
Berdasarkan data dari laman Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Jumat (15/4/2022), emiten dengan sandi saham WIRG ini melesat 101,82 persen, dari harga Rp550 ke Rp1.110 per saham.
Selanjutnya, adalah saham PT Gozco Plantations Tbk (GZCO) yang naik 44,52 persen, diikuti PT Bintang Samudera Mandiri Lines Tbk (BSML) dengan kenaikan 39,9 persen, dan saham PT Harapan Duta Pertiwi Tbk (HOPE) yang melaju 39,33 persen dalam 4 hari perdagangan.
Sementara itu, data perdagangan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode sepekan 11 – 14 April 2022 ditutup dalam teritori positif. Peningkatan tertinggi pekan ini terjadi pada rata-rata volume harian Bursa sebesar 39,66 persen menjadi 31,003 miliar saham dari 22,199 miliar saham pada penutupan pekan sebelumnya.
Kenaikan sebesar 27,28 persen terjadi pada rata-rata nilai transaksi harian Bursa, menjadi Rp17,624 triliun dari Rp13,847 triliun pada pekan yang lalu.
Kemudian, rata-rata frekuensi harian Bursa turut meningkat sebesar 20,15 persen menjadi 1.625.136 transaksi dari 1.352.621 transaksi pada pekan sebelumnya.
Baca Juga
"Kapitalisasi pasar Bursa mengalami peningkatan sebesar 3,97 persen dan berhasil mencatatkan rekor baru yang mencapai Rp9.400 triliun atau tepatnya Rp9.405,319 triliun dari Rp9.046,305 triliun pada pekan sebelumnya," papar BEI dalam keterangan resminya, Jumat (15/4/2022).
Selanjutnya, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan Kamis (14/4) berada pada posisi 7.235,532, meningkat 0,34 persen dari posisi 7.210,835 pada penutupan pekan lalu. IHSG sempat mencapai rekor penutupan tertinggi di level 7.262,77 pada akhir perdagangan Rabu (13/4/2022).