Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ace Oldfields (KUAS) Borong Tanah Rp28 Miliar

PT Ace Oldfields Tbk. (KUAS) mengeluarkan modal Rp28 miliar untuk memborong tanah 10.705 meter persegi.
Karyawan melintas di dekat layar yang menampilkan logo Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Rabu (19/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Karyawan melintas di dekat layar yang menampilkan logo Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Rabu (19/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA – PT Ace Oldfields Tbk. mengeluarkan modal Rp28 miliar untuk memborong tanah 10.705 meter persegi.

Emiten berkode saham KUAS itu memborong tanah seluas 10.705 meter persegi untuk operasional perusahaan. Sebagian tanah serta bangunan yang telah ditransaksikan adalah seluas 10,705 m persergi dengan nilai Rp 28 miliar.

“Kami telah melaksanakan transaksi jual beli untuk sebagian tanah dan bangunan yang digunakan saat ini sesuai dengan tujuan Initial Public Offering [IPO],” ujar Hadi Sunardi, Corporate Secretary Ace Oldfields.

Menurutnya untuk sisa tanah serta bangunan yang masih digunakan tetap disewa sehingga produktifitas dan kegiatan usaha perseroan tetap berjalan tanpa hambatan.

“Diharapakan dengan adanya transaksi ini, produksi perseroan dapat lebih efisien dan meningkatkan produktifitas dan penjualan” ujar Hadi.

Sebelumnya perusahaan telah menyewa tanah beserta bangunannya seluas 22,380 meter untuk keperluan produksi, penyimpanan bahan baku, dan barang jadi. Pembiayaan untuk menyewa tanah beserta bangunan tersebut senilai Rp 4,8 miliar setiap tahunnya.

Sebagai informasi, Ace Oldfields memproduksi berbagai alat pengecatan untuk Industri pengecatan yang dipakai oleh para profesional termasuk DIY (Do it yourself) atau amatir.

Produk perseroan telah dijual di pasar domestik dan mancanegara sejak 1989. Produk pengecatan yang diproduksi adalah roll cat, gagang roll, kuas cat, kuas kawat, kuas penggaris, kuas busa dan roll busa, kuas dekoratif, mini roll dan roll cat kapal.

Selain itu, Ace Oldfields juga memproduksi kape besi dan plastic, plasterboard, meteran, roll pemecah gelembung, kuas tampiko, tongkat penyambung gagang roll, kuas industri sebagai alat pembersih, dan lain-lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Pandu Gumilar
Editor : Pandu Gumilar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper