Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Investor Asing Borong Saham Rp1,68 Triliun, Ramai Transaksi Crossing

Sejumlah 6 transaksi crossing mewarnai perdagangan saham hari ini, sehingga investor asing mencatatkan aksi beli bersih hingga Rp1,68 triliun.
Aplikasi HaloBCA/Istimewa
Aplikasi HaloBCA/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Investor asing tercatat melakukan aksi beli bersih di tengah penguatan indeks harga saham gabungan (IHSG). Di sisi lain, pasar saham diramaikan sejumlah transaksi crossing. 

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, investor asing mencatatkan nilai aksi beli bersih atau net buy sebesar Rp1,68  triliun. Sementara, sepanjang 2021 net buy asing mencapai Rp30,36 triliun. 

Pada akhir perdagangan Rabu (29/9/2021), IHSG ditutup naik 0,81 persen atau 49,44 poin menjadi 6.162,55. Sepanjang hari, indeks komposit ini bergerak dalam rentang 6.086,26–6.162,55.

Mengutip data konsultan keuangan D'Origin, tercatat ada enam transaksi crossing dari sejumlah saham pada perdagangan hari ini.

Transaksi crossing antara broker asing ke domestik terjadi pada PT Victoria Care Indonesia Tbk (VICI) senilai Rp613,78 miliar. Sebaliknya, transaksi broker domestik ke asing terjadi pada saham PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA) sebesar Rp521,56 miliar di harga Rp10.656 per saham. 

Kemudian, transaksi crossing antar broker domestik terjadi pada saham PT Harum Energy Tbk (HRUM) sebesar Rp402,58 miliar, PT Bintang Oto Global Tbk (BOGA) Rp 125,63 miliar, dan PT Metro Healthcare Indonesia Tbk (CARE) Rp108,94 miliar. Transaksi crossing juga terjadi pada PT United Tractors Tbk (UNTR) senilai Rp260,27 miliar antar broker asing. 

Sementara itu, 5 saham top foreign net buy hari ini dipimpin oleh emiten perbankan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) sebesar Rp290,70 miliar. Menyusul dibelakangnya, ada saham PT United Tractors Tbk (UNTR) senilai Rp108,49 miliar. 

Aski beli bersih juga terjadi pada saham PT Astra International TBk (ASII), PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) dan PT Bukalapak.com (BUKA) yang masing-masing dibeli asing senilai Rp87,94 miliar, Rp67,42 miliar, dan Rp41,41 miliar. 

Di sisi lain, saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) tercatat paling di lego asing dengan net sell sebesar Rp67,63 miliar dan PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk (AGRO) senilai Rp44,50 miliar. 

Selanjutnya, ada saham PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), dan PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) yang masing-masing dijual asing dengan net sell senilai Rp28,70 miliar, Rp25,58 miliar, dan Rp12,96 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yuliana Hema
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper