Bisnis.com, JAKARTA - Kurs rupiah menyentuh posisi Rp14.605 per dolar AS berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, Senin (27/7/2020).
Data yang diterbitkan Bank Indonesia pagi ini menempatkan kurs referensi Jisdor di level Rp14.605 per dolar AS, menguat tipis 9 poin atau 0,06 persen dari posisi Rp14.614 pada Jumat (24/7/2020).
Adapun, berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 52,5 poin atau 0,36 persen ke level Rp14.557,5 per dolar AS pukul 10.40 WIB dari level penutupan perdagangan sebelumnya.
Pada perdagangan Jumat (24/7/2020), nilai tukar mata uang rupiah ditutup di level Rp14.610 per dolar AS dengan pelemahan sebesar 30 poin atau 0,21 persen.
Rupiah terpantau mulai bangkit dari pelemahannya dengan dibuka terapresiasi 105 poin ke level Rp14.505 pada perdagangan Senin. Sepanjang perdagangan pagi ini, rupiah bergerak dalam kisaran 14.495,5 – 14.567,5 per dolar AS.
Sejumlah mata uang lain di Asia ikut menguat terhadap dolar AS, antara lain won Korea Selatan (+0,56 persen) dan peso Filipina (+0,34 persen).
Baca Juga
Berbanding terbalik dengan mata uang Asia, indeks dolar, yang melacak pergerakan mata uang dolar Amerika Serikat (AS) terhadap mata uang utama dunia lainnya, tampak tertekan di zona merah.
Indeks dolar AS melemah 0,57 persen atau 0,542 poin ke posisi 93,893 pagi ini pukul 10.51 WIB, setelah bergerak dalam kisaran 93,839 – 94,416.
Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor/Rupiah) | |
---|---|
Tanggal | Kurs |
27 Juli | Rp14.605 |
24 Juli | Rp14.614 |
23 Juli | Rp14.669 |
22 Juli | Rp14.655 |
21 Juli | Rp14.813 |
Sumber: Bank Indonesia