Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LMIRT Management Tuntaskan Akuisisi Lippo Mall Kuta

LMIRT Management Ltd manajer investasi dari dana Lippo Mall Indonesia Retail Trust telah menuntaskan akuisisi pusat perbelanjaan Lippo Mall Kuta milik PT Lippo Karawaci Tbk senilai Rp800 miliar.
Ilustrasi akuisisi usaha/Pmgco.com
Ilustrasi akuisisi usaha/Pmgco.com

Bisnis.com, JAKARTA - LMIRT Management Ltd manajer investasi dari dana Lippo Mall Indonesia Retail Trust telah menuntaskan akuisisi pusat perbelanjaan Lippo Mall Kuta milik PT Lippo Karawaci Tbk senilai Rp800 miliar.

Berdasarkan publikasi yang diterbitkan LMIRT Management, transaksi akusisi sudah diselesaikan Kamis (29/12/2016).

Viven Gouw Sitiabudi, Direktur Eksekutif LMIR Management, mengatakan pendanaan akusisisi Lippo Mall Kuta berasal sepenuhnya dari pinjaman yang total fasilits yang diterima sebesar SIN$350.

"Dengan penyelesaian akuisisi, portofolio LMIR telah berambah menjadi 20 mal dan tujuh pusat ritel," ujarnya dalam keterangan tertulis.

Sebelumnya, dalam rapat umum pemegang saham luar biasa dan poling yang dilakukan pada 30 November 2016, sebanyak 69,59% dari jumlah suara yang sah telah memberikan persetujuan akuisisi Lippo Mall Kuta. 

Untuk diketahui, Lippo Mall Kuta memiliki luas area sewa bersih atau net leasable area seluas 20.405 m2. Mall yang berlokasi di Bali ini memulai operasi pada 2013, dihuni para tenant atau penyewa dari beragam produk dan jasa, mulai dari gaya hidup hingga kuliner.

Secara keseluruhan, per September 2016, LMIR mengelola 26 pusat perbelanjaan dengan valuasi mencapai SIN$1,86 miliar. Total NLA yang dikelola mencapai 821.429 m2 dengan tingkat keterisian atau okupansi mencapai 94,8%.

Sementara itu, pendapatan LMIR di kuartal III/2016 mencapai SIN$47,03 juta, naik 6,6% dibandingkan dengan posisi kuartal III/2015. Adapun, secara kumulatif, dalam tiga kuartal terakhir LMIR telah mendulang pendapatan sebanyak SIN$139,36 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper