Bisnis.com, JAKARTA— NH Korindo Securities Indonesia memprediksi kurs tengah rupiah atas dolar Amerika Serikat pada perdagangan hari ini, Selasa (24/5/2016) bergerak di kisaran support 13.615 serta resisten 13.593.
Kepala Riset NHKSI Reza Priyambada mengatakan pelaku pasar memilih sikap wait & see.
Pasar, ujarnya, juga memonitor penguatan yen terhadap dolar AS setelah rilis neraca perdagangannya.
“Meski laju dolar AS melemah terhadap yen, namun pelemahannya cenderung terbatas karena diimbangi dengan kembali melemahnya sejumlah harga komoditas,” kata Reza dalam risetnya yang diterima hari ini, Selasa (24/5/2016).
Komoditas melemah, tambahnya, setelah harga minyak mentah bergerak di zona merah dipenagruhi sikap Iran yang bersikeras tidak akan mengurangi pasokan yang ada.
“Tetap cermati sentimen yang ada terhadap laju rupiah,” kata Reza.
Pergerakan kurs tengah BI
Tanggal | Rp/US$ |
23 Mei | 13.607 |
20 Mei | 13.573 |
19 Mei | 13.467 |
Sumber: BI, 2016