Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kapitalisasi Saham BEI Turun

Fluktuatifnya pasar saham saat ini membuat kapitalisasi pasar indeks harga saham gabungan per April 2015 menurun.
Ilustrasi pergerakan harga saham/JIBI-Nurul Hidayat
Ilustrasi pergerakan harga saham/JIBI-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA- Fluktuatifnya pasar saham saat ini membuat kapitalisasi pasar indeks harga saham gabungan per April 2015 menurun.

Berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), kapitalisasi pasar indeks harga saham gabungan (IHSG) naik 158,91% sepanjang 5 tahun. Kapitalisasi bursa tercatat Rp5.228,04 triliun pada 2014, melonjak signifikan dari Rp2.019,38 triliun pada 2009.

Namun, sejak akhir 2014 hingga akhir April 2015, kapitalisasi pasar bursa turun 1,57% ke Rp5.146,75 triliun. Bukan hanya kapitalisasi IHSG saja yang menurun, kapitalisasi saham pasar syariah Jakarta Islamic Index dan Indeks Saham Syariah Indonesia juga menurun.

Kapitalisasi Jakarta Islamic Index per April 2015 tercatat Rp1.872,51 triliun, sedangkan per akhir tahun lalu tercatat Rp1.944,53 triliun. Begitu juga dengan Indeks Saham Syariah Indonesia yang turun menjadi Rp2.852,49 triliun dari sebelumnya Rp2.946,89 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper