Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA JEPANG 23 Maret: Terus Cetak Rekor, Nikkei Diprediksi Tembus 20.000

Indeks Nikkei 225 hari ini berakhir dengan kenaikan 0,99% ke angka 19.754,36. Indeks dibuka naik 0,24% ke level 19.607,98 dan berfluktuasi antara 19.584,7319.778,60.
Bursa Jepang menguat/ilustrasi
Bursa Jepang menguat/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA— Indeks di bursa Jepang terus memperbaiki rekor mengendarai arus sentimen global dari rencana The Fed memperlambat laju penaikan suku bunga Amerika Serikat.

Indeks Nikkei 225 dan Tokyo Stock Price Index hari ini, Senin (23/3/2015) ditutup menguat. Kedua indeks terus menanjak dari rekor penutupan tertinggi sejak 2008.

Indeks Nikkei 225 hari ini berakhir dengan kenaikan 0,99% ke angka 19.754,36. Indeks dibuka naik 0,24% ke level 19.607,98 dan berfluktuasi antara 19.584,73—19.778,60.

Dari 225 saham yang tergabung dalam Nikkei 225, sebanyak 155 saham naik, 62 saham turun, dan 8 saham stagnan.

Tokyo Stock Price Index naik0,74% ke level 1.592,25 pada penutupan setelah dibuka naik 0,37% ke level 1.586,38.

Shioji Hirakawa dari Okasan Securities Tokyo mengatakan arus modal ke pasar saham dan obligasi Jepan dipacu oleh pandangan bahwa pengetatan moneter AS akan dilaksanakan lebih lambat dari sebelumnya.

“Konsensusnya Nikkei akan naik hingga level 20.000 pada akhir bulan ini, meski kenaikan yen sedikit membebani eksportir,” kata Hirakawa seperti dikutip Bloomberg.

Harga saham Eisai hari ini melonjak hingga 20,7% setelah hasil tes yang positif dari obat Alzheimer yang dikembangkan oleh perusahaan rekanan produsen farmasi Jepang tersebut.

 

Pergerakan Indeks Nikkei 225

Tanggal

Level

Perubahan

23/3/2015

19.654,36

+0,99%

20/3/2015

19.560,22

+0,43%

19/3/2015

19.476,56

-0,35%

18/3/2015

19.544,48

+0,55%

17/3/2015

19.437,00

+0,99%

sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper