Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Samudera Indonesia (SMDR) Usulkan Dividen Final Rp16 per Saham

Manajemen Samudera Indonesia (SMDR) mengusulkan dividen final Rp16 per saham untuk tahun buku 2023.
Armada PT Samudera Indonesia Tbk./samudera.id
Armada PT Samudera Indonesia Tbk./samudera.id

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten pelayaran PT Samudera Indonesia Tbk. (SMDR) mengusulkan pembagian dividen final Rp16 per lembar tahun buku 2023.

Manajemen Samudera Indonesia menjelaskan bahwa usulan dividen final untuk tahun buku 2023 itu akan disampaikan dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST).

“[RUPST] rencananya akan diselenggarakan pada akhir bulan Juni 2024,” tulis Manajemen SMDR dikutip, Minggu (5/5/2024).

Kendati demikian, Manajemen Samudera Indonesia menyatakan kepastian mengenai jumlah dividen yang akan dibagikan tetap tunduk dan mengacu kepada persetujuan dari para pemegang saham SMDR dalam RUPST tahun buku 2023.

“Usulan direksi perseroan atas dividen final tersebut didasarkan atas profitabilitas dan kinerja perseroan yang baik selama 2023,” imbuh Manajemen Samudera Indonesia.

Untuk diketahui, SMDR membukukan penurunan pendapatan jasa menjadi US$772,40 juta atau setara Rp11,92 triliun sepanjang 2023. Pendapatan tersebut turun 32,89% dibandingkan dengan perolehan 2022 sebesar US$1,15 miliar. 

Sejalan dengan pendapatan yang turun, biaya jasa juga mengalami penurunan menjadi US$618,63 juta atau setara dengan Rp9,55 triliun sepanjang 2023. Beban tersebut turun 18,26% dibandingkan dengan 2022 senilai US$756,85 juta. 

Adapun, laba kotor tercatat senilai US$153,76 juta atau setara dengan Rp2,37 triliun. Laba tersebut anjlok hingga 60,98% dibandingkan dengan periode tahun sebelumnya sebesar US$394,10 juta.

Sementara itu, laba bersih yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk tercatat sebesar US$78,69 juta atau setara dengan Rp1,15 triliun. Laba bersih ini turun hingga 62,99% dibandingkan dengan periode tahun lalu sebesar US$212,69 juta. 

SMDR memutuskan untuk membagikan dividen senilai total Rp655,02 miliar atau Rp40 per saham untuk kinerja tahun buku 2022.

Secara terperinci, nominal itu terdiri atas dividen interim sebesar Rp163,75 miliar atau Rp10 per saham yang telah dibayarkan kepada pemegang saham SMDR pada 31 Agustus 2022. Sisanya, sebagai dividen tunai sebesar Rp491,26 miliar atau Rp30 dibayarkan pada Juli 2023.

Disclaimer: berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper