Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, 27 April 2023

Range pergerakan IHSG hari ini diprediksi berada di kisaran 6.825 hingga 7.000.
Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksi akan kembali rebound dan bergerak di kisaran 6.825 hingga 7.000 pada perdagangan hari ini, Kamis (27/3/2023). 

Analis RHB Sekuritas Muhammad Wafi menyebutkan IHSG terlihat kembali melakukan rebound dan breakout resistance garis MA(50,100) dengan Higher High (HH) level namun volume rendah untuk menguji resistance garis MA200.

“Meski berpeluang untuk melakukan koreksi teknikal [pullback], namun selama bertahan di atas garis MA20 maka berpeluang untuk kembali rebound dan breakout resistance garis MA200,” katanya dalam riset harian, Kamis (27/4/2023). 

Pada perdagangan hari ini, range pergerakan IHSG diprediksi berada di kisaran 6.825 hingga 7.000. Sementara itu saham yang menjadi pilihan RHB Sekuritas ialah ADRO dengan area beli di sekitar 3.050, target jual di 3.260 hingga 3.520, dan cut loss di 2.860.

Saham KLBF dengan area beli di sekitar 2.060, target jual di 2.150 hingga 2.220, dan ut loss di 2.030. Kemudian, saham ITMG dengan area beli di sekitar 33.700, target jual di 35.375 hingga 38.025, dan cut loss di 32.250. Selanjutnya, saham MNCN dengan area beli di sekitar 585, target jual di 620 hingga 655, dan cut loss di 565. 

Sementara itu, Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan menyebutkan secara teknikal, terbentuknya dragonfly doji pada perdagangan kemarin mengindikasikan potensi IHSG uji uji resistance di 6.940 di Kamis (27/4/2023). 

“Akan tetapi, pelaku pasar juga perlu mewaspadai potensi profit taking di tengah arahan negatif mayoritas indeks-indeks global pada penutupan Rabu (26/4/2023). Tetap waspadai potensi pullback untuk menutup gap ke kisaran 6.850-6.900,” katanya. 

Pasar mengantisipasi hasil FOMC The Fed pada 3 Mei 2023. Kinerja keuangan kuartal I/2023 dari bank, terutama bank regional di AS diperkirakan mendorong The Fed untuk menjaga laju kenaikan suku bunga di 25 bps. 

Hal ini di respon positif oleh pelaku pasar di Indonesia. Akan tetapi, mayoritas saham rate-sensitive terindikasi overbought. Kondisi ini mendukung peringatan kami untuk mewaspadai potensi profit taking. Dari dalam negeri, pelaku pasar mengantisipasi data pertumbuhan ekonomi Indonesia kuartal I/2023 yang akan dirilis pada awal Mei 2023.

Phintraco Sekuritas juga merekomendasikan beberapa saham seperti ADRO, UNVR, ANTM, AMRT, BJTM, ERAA dan LSIP.

Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

14:40 WIB
IHSG melejit 0,60 persen

Masuk ke sesi II, IHSG melesat 0,60 persen atau 41,60 poin ke 6.951,74 pada 14.40 WIB.

Sepanjang perdagangan, IHSG bergerak di rentang 6.877,65-6.971,91. 

12:23 WIB
IHSG sesi I naik 0,77 persen

IHSG sesi I menguat 0,77 persen atau 53,50 poin ke 6.963,65. Selama perdagangan, IHSG bergerak di kisaran 6.877-6.971.

Sebanyak 279 saham menguat, 244 saham melemah, dan 197 saham stagnan. 

10:16 WIB
IHSG berbalik ke zona hijau

IHSG berbalik arah menguat 0,30 persen atau 20,72 poin ke 6.930,86 pada 10.16 WIB.

Adapun sepanjang perdagangan IHSG bergerak di kisaran 6.877,65-6.935,30.

09:02 WIB
IHSG dibuka merah

IHSG dibuka melemah 0,30 persen atau 20,86 poin ke 6.889.28 pada awal perdagangan.

Sebanyak 146 saham menguat, 135 saham melemah, dan 226 saham stagnan. 


Penulis : Artha Adventy
Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper