Bisnis.com, JAKARTA — Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI022 pada pekan kedua telah terjual senilai Rp4,66 triliun, dan menyisakan kuota Rp5,33 triliun dari target Rp10 triliun.
Ada berbagai cara membeli kupon ORI022, mulai dari mitra distribusi bank, perusahaan efek, hingga financial technology (fintech).
Salah satu mitra distribusi yang menawarkan program promosi (promo) pembelian ORI022 yaitu Bareksa, dengan hadiah OVO Points senilai Rp50.000 untuk 440 orang dan voucher GrabFood senilai Rp50.000 untuk 440 orang pemenang.
Mengutip laman resmi Bareksa, Jumat (7/10/2022) untuk mendapatkan promo, caranya dengan memesan ORI022 di Bareksa minimal Rp2 juta menggunakan kode promo EXTRAORI22.
Selain itu, ada juga promo menarik di akhir pekan ini pada 7—9 Oktober 2022 yaitu Promo Weekend ORI022 dengan hadiah OVO Points senilai Rp50.000.
Minimal pembelian ORI022 senilai Rp2 juta untuk 30 orang pembeli tercepat di Bareksa bisa meraih hadiah OVO Points senilai Rp50.000 dengan menggunakan kode promo WKNDORI22.
Baca Juga
Sebelumnya, Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan membuka opsi minimal pemesanan ORI022 senilai minimal Rp1 juta dan maksimal Rp5 miliar.
ORI022 ditawarkan untuk investor ritel secara online melalui berbagai mitra distribusi dengan sistem e-SBN yang telah bekerja sama dengan DJPPR.
Kupon ORI022 menawarkan imbal hasil atau return sebesar 5,95 persen fixed rate per tahun, lebih tinggi 5 basis poin (bps) dari SR017 yang telah diterbitkan sebelumnya.
Direktur Jenderal Pengelolaan dan Pembiayaan Risiko Kementerian Keuangan, Luky Alfirman mengatakan, ORI022 merupakan bagian dari skema pembiayaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang dapat memperkuat perekonomian Indonesia.
“Potensinya sangat besar dengan harapan semakin banyak investor domestik, ekonomi kita akan jauh lebih resilient,” ujarnya dalam acara pembukaan ORI022 di Jakarta pekan lalu.
Ada banyak keuntungan berinvestasi ORI022, selain kupon dan pokok yang dijamin oleh undang-undang, imbal hasilnya pun lebih tinggi dibandingkan tingkat bunga deposito bank BUMN.
ORI022 juga dapat diperdagangkan di Pasar Sekunder antar investor domestik, dapat dipinjamkan atau dijaminkan ke pihak lain sesuai kebijakan tiap mitra distribusi, dapat diperdagangkan di organized OTC melalui electronic trading platform (ETP), serta berpotensi memperoleh capital gain.
Manfaat yang tidak kalah penting, masyarakat dapat terlibat langsung dalam pembiayaan APBN dan pembangunan nasional.