Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tender Offer Tuntas, Blibli Keluarkan Rp780 Miliar Tambah Saham RANC

Dengan selesanya tranbsaksi penawaran tender wajib, kepemilikan Blibli atas Supra Boga Lestari (RANC) meningkat dari yang semula 51 persen menjadi 70,56 persen.
CEO Blibli.com Kusumo Martanto/Istimewa
CEO Blibli.com Kusumo Martanto/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – PT Global Digital Niaga (Blibli) telah menyelesaikan kewajiban pelaksanaan Penawaran Tender Wajib (PTW) atas saham PT Supra Boga Lestari Tbk. (RANC) setelah menjadi pengendali baru. 

Blibli mengeluarkan dana sebesar Rp780,20 miliar dengan jumlah saham yang dibeli sebanyak 305,96 juta saham. Jumlah tersebut setara dengan 19,56 persen dari seluruh saham yang telah ditempatkan dan disetor penuh dalam RANC.

Perusahaan teknologi itu melaksanakan PTW sebagai kewajiban yang harus dilaksanakan setelah melakukan pengambilalihan atas RANC dengan membeli 51 persen saham RANC. Manajemen mengklaim pengambilalihan tersebut akan semakin memperkuat posisi Blibli sebagai e-commerce.

Aksi itu, lanjut manajemen, merupakan upaya untuk pengembangan usaha dengan terus memperluas ekosistem bisnis dan memberikan solusi yang komprehensif bagi para pelanggan, mitra sellers dan brand partners.

"Strategi bisnis ini diharapkan mendorong pertumbuhan pendapatan serta skala bisnis Blibli secara sehat. Di mana kegiatan usaha RANC dapat memperkaya portofolio produk, sekaligus memperkuat solusi omnichannel Blibli dalam mengembangkan pilihan layanan pemenuhan kebutuhan sehari-hari melalui pengalaman ritel yang lengkap, seamless dan terintegrasi secara online maupun offline kepada pelanggan,” tulis manajemen dalam keterangan resmi Selasa (4/1/2022).

Blibli akan mengembangkan layanan secara omnichannel dengan melibatkan sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang merupakan bagian dari pemasok RANC. Melalui ekosistem teknologi Blibli, para pelaku UMKM juga dapat memiliki kesempatan memperluas distribusi produknya ke seluruh Indonesia.

Blibli yakin dengan reputasi, kinerja dan potensi RANC yang positif, semakin memantapkan peluang dalam membesarkan pangsa pasar yang akhirnya memacu pertumbuhan bisnis kedua pihak. Dengan dilakukannya transaksi tersebut, kepemilikan Blibli atas RANC meningkat yang semula adalah 51 persen menjadi 70,56 persen

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Pandu Gumilar
Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper