Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sukuk Ritel SR015 Resmi Ditawarkan, Begini Cara Belinya!

Sukuk ritel SR015 menawarkan kupon 5,10 persen dengan tenor 3 tahun.
Sukuk ritel/Instagram @djpprkemenkeu
Sukuk ritel/Instagram @djpprkemenkeu

Bisnis.com, JAKARTA – Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan resmi membuka masa penawaran Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) atau Sukuk Ritel seri SR015.

Direktur Pembiayaan Syariah DJPPR Dwi Irianti Hadiningdyah mengatakan, sukuk ritel SR015 menawarkan kupon 5,10 persen dengan tenor 3 tahun.

"Untuk sukuk ritel ini [SR015] tenornya tiga tahun bersifat kredibel dan imbalannya sangat menarik 5,10 persen, di atas rata-rata deposito bank BUMN," jelasnya dalam cara Virtual Launching Sukuk Ritel Seri SR015, Jumat (20/8/2021).

Lantas, bagaimana cara sukuk ritel SR015?

Merangkum dari laman resmi Kementerian Keuangan Republik Indonesia, ada empat langkah yang perlu investor lakukan untuk mendapatkan SR015, yakni registrasi, pemesanan, pembayaran dan konfirmasi.

  1. Registrasi

Pembelian hanya dapat dilakukan secara elektronik sehingga calon investor perlu melakukan pendaftaran melalui sistem elektronik yang disediakan oleh Mitra Distribusi (Midis).

Bagi calon investor yang baru pertama kali membeli sukuk, Anda perlu membuat  SID (Single Investor Identification) dan rekening dana melalui Midis pilihan Anda.

  1. Pemesanan

Setelah registrasi berhasil, calon investor perlu dapat melakukan pemesanan. Namun, pastikan Anda telah membaca ketentuan dalam Memorandum Informasi yang tersedia.

Perlu diperhatikan, pemasan hanya dapat dilakukan pada masa penawaran SR015, mulai dari 20 Agustus 2020 09:00 WIB sampai dengan 15 September 2021 pukul 10:00 WIB

  1. Pembayaran

Calon investor akan mendapatkan kode pembayaran via e-mail atau SMS sesuai dengan kebijakan masing-masing Midis.

Kode pembayaran itu lah yang digunakan untuk penyetoran dana investasi melalui bank persepsi yang Anda pilih dengan berbagai saluran pembayaran seperti teller, ATM, internet banking, dan mobile banking.

  1. Konfirmasi

Setelah semuanya selesai, investor akan memperoleh NTPN (Nomor Transaksi Penerimaan Negara) dan notifikasi completed order.

Anda akan memperoleh alokasi SR015 pada tanggal penerbitan yakni 22 September 2021.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper