Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Hari Ini, 4 Agustus 2021

Pada perdagangan kemarin, Selasa (3/8/2021) rupiah ditutup terapresiasi 0,56 persen atau 80 poin menjadi Rp14.342 per dolar AS.
Karyawan menghitung mata uang rupiah di salah satu cabang MNC Bank, Jakarta. Bisnis/Abdullah Azzam
Karyawan menghitung mata uang rupiah di salah satu cabang MNC Bank, Jakarta. Bisnis/Abdullah Azzam
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Nilai tukar rupiah diperkirakan melanjutkan penguatannya pada perdagangan hari ini, Rabu (4/8/2021).

Pada perdagangan kemarin, Selasa (3/8/2021) rupiah ditutup terapresiasi 0,56 persen atau 80 poin menjadi Rp14.342 per dolar AS. Sementara indeks dolar AS terpantau turun 0,04 persen ke level 92,012 pada pukul 15.34 WIB.

Direktur TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, penguatan rupiah pada hari ini berasal dari sentimen di dalam negeri maupun global yang mendukung.

“Pasar merespons positif kebijakan pemerintah yang mengumumkan PPKM level 4 yang diperpanjang hingga tanggal 9 Agustus 2021 mendatang. Dan PPKM level 4 ini akan diberlakukan merata di seluruh wilayah di Indonesia, tidak hanya di Jawa-Bali,” tulis Ibrahim dalam rilis, Selasa (3/8/2021).

Perpanjangan PPKM Level 4 ungkap Ibrahim mengacu pada berbagai aspek yang sampai saat ini belum ada indikasi Covid-19 menurun bahkan mengalami peningkatan di luar Jawa Bali. Sedangkan fokus vaksinasi hingga saat ini masih berfokus di kota-kota besar yang notabene dapat menopang perekonomian Indonesia seperti Jabodetabek.

Ibrahim menilai rencana pemerintah mulai menggencarkan vaksinasi di bulan Agustus sebanyak 60-70 juta vaksin yang akan difokuskan ke provinsi-provinsi lain yang saat ini sedang membutuhkan penanganan akibat varian delta, sehingga akan membuka peluang pelonggaran PPKM Level 4.

Di sisi lain, Ibrahim menyatakan investor agak ditenangkan oleh desakan Ketua Fed Jerome Powell bahwa kenaikan suku bunga adalah "jalan jauh" karena Fed menurunkan keputusan kebijakan terbarunya selama minggu sebelumnya.

Kemudian Ibrahim menyampaikan perekonomian terbesar kedua di dunia, China terus berjuang untuk mengekang wabah Covid-19 terbaru, yang menyebar dari pantai ke kota-kota pedalaman.

Serta Jepang saat ini memperpanjang keadaan darurat, yang saat ini mencakup Tokyo dan Okinawa, ke prefektur Osaka, Chiba, Kanagawa, dan Saitama pada hari Senin.

Berdasarkan sentimen di atas, Ibrahim memperkirakan nilai tukar rupiah akan ditutup kembali menguat.

“Sedangkan untuk perdagangan hari ini, mata uang rupiah kemungkinan dibuka berfluktuatif namun ditutup menguat di rentang Rp14.310 - Rp14.380 per dolar AS,” ujar Ibrahim.

 

15:05 WIB
Rupiah ditutup menguat 29 poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup menguat 29 poin atau 0,21 persen ke level Rp14.312 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,09 poin atau 0,1 persen ke level 91,991 pada pukul 14.53 WIB.

14:48 WIB
Rupiah menguat 30 poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 30 poin atau 0,21 persen ke level Rp14.311 per dolar AS pada pukul 13.45 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,09 poin atau 0,1 persen ke level 91,991 pada pukul 14.36 WIB.

13:46 WIB
Rupiah menguat 19 poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 19 poin atau 0,14 persen ke level Rp14.322 per dolar AS pada pukul 13.33 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,065 poin atau 0,07 persen ke level 92,016 pada pukul 13.28 WIB.

11:41 WIB
Rupiah menguat 23 poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 23 poin atau 0,16 persen ke level Rp14.319 per dolar AS pada pukul 11.37 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,052 poin atau 0,06 persen ke level 92,029 pada pukul 11.30 WIB.

11:15 WIB
Rupiah menguat 27 poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 27 poin atau 0,19 persen ke level Rp14.315 per dolar AS pada pukul 11.14 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,078 poin atau 0,08 persen ke level 92,003 pada pukul 11.04 WIB.

10:27 WIB
Rupiah menguat 8 poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 8 poin atau 0,06 persen ke level Rp14.334 per dolar AS pada pukul 10.20 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,088 poin atau 0,1 persen ke level 91,993 pada pukul 10.10 WIB.

09:02 WIB
Rupiah dibuka menguat

Nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka menguat 11 poin atau 0,08 persen ke level Rp14.331 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,041 poin atau 0,04 persen ke level 92,040 pada pukul 08.50 WIB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper