Bisnis.com, JAKARTA - Sepanjang pekan kedua Juni 2021, tercatat 3 penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) terjadi di pasar modal. Sepanjang tahun, sudah ada 20 perusahaan yang melaksanakan IPO.
Sekretaris Perusahaan Bursa Efek Indonesia Yulianto Aji Sadono mengungkapkan selama sepekan, terdapat 3 pencatatan perdana saham dan waran.
"Pencatatan saham dan waran perdana yang pertama pada pekan ini dilakukan oleh PT Panca Anugrah Wisesa Tbk. pada Selasa [8/6/2021] dengan kode saham MGLV," katanya dalam siaran pers, Sabtu (12/6/2021).
Perusahaan resmi tercatat pada papan akselerasi Bursa Efek Indonesia (BEI) dan merupakan perusahaan ke-18 yang tercatat di BEI pada tahun 2021.
MGLV bergerak pada sektor consumer cyclicals dengan sub sektor household goods. Adapun, industri dari MGLV adalah household goods dengan sub industri home furnishings.
Pencatatan perdana saham dan waran selanjutnya dilakukan pada Kamis (10/6/2021) oleh PT Ladangbaja Murni Tbk. (LABA) dan PT Triniti Dinamik Tbk. (TRUE).
Keduanya tercatat di papan pengembangan BEI serta menjadi Perusahaan Tercatat ke-19 dan ke-20 pada 2021.
LABA bergerak pada sektor industri dengan sub sektor industrial goods. Adapun, industri dari LABA adalah machinery dengan sub industri industrial machinery and components.
TRUE bergerak pada sektor properties & real estate dengan sub sektor properties & real estate. Adapun, industri dari TRUE adalah real estate management & development dengan sub industri real estate development & management.
Ketiga saham ini kompak terkena auto reject atas (ARA) saat pembukaan perdagangan perdananya. Sepanjang tahun berjalan hingga Jumat (11/6/2021), ada 20 emiten baru yang melantai Bursa Efek Indonesia. Adapun, 16 di antaranya terkena ARA di hari pertama saham mereka diperdagangkan.