Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Meluncur di Zona Hijau, Saham Properti Mengisi Jajaran Top Gainers

Saham PT Kawasan Industri Jababeka Tbk. (KIJA) menguat paling tinggi sebesar 21,21 persen menjadi Rp200 pada perdagangan pagi ini.
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (14/9/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (14/9/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengawali perdagangan di zona hijau pada Jumat (18/9/2020).

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG terapresiasi 0,34 persen ke level 5.055 pada Jumat (15/9/2020) pukul 09.02 WIB.

Sebanyak 142 saham menguat, 53 saham melemah, dan 119 saham tidak berubah. Kapitalisasi pasar di Bursa Efek Indonesia tercatat senilai Rp5.892,46 triliun.

Saham dari emiten properti terpantau mengalami kenaikan paling banyak pagi ini (top gainers).

Saham PT Kawasan Industri Jababeka Tbk. (KIJA) menguat paling tinggi sebesar 21,21 persen menjadi Rp200 pada perdagangan pagi ini.

Disusul oleh saham PT Sky Energy Indonesia Tbk. (JSKY) yang naik 11,48 persen menjadi Rp272.

Selanjutnya, saham PT Alam Sutera Realty Tbk. (ASRI) dan saham PT Agung Podomoro Land Tbk. (APLN) masing-masing menguat 10,26 persen dan 4,72 persen.

Tim Analis MNC Sekuritas memperkirakan IHSG berpeluang menguat pada perdagangan hari ini ke area 5.080 - 5.013 asalkan IHSG tidak melemah ke bawah 5.000.

“Kami memperkirakan pergerakan IHSG berpeluang menguat cenderung terbatas ke area 5.080-5.130,” tulis Tim Analis MNC Sekuritas lewat riset harian, Jumat (18/9/2020).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper