Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Emiten Grup Astra Topang Peningkatan Indeks Bisnis 27

Penguatan Indeks Bisnis-27 dipimpin oleh saham PT Ace Hardware Indonesia Tbk. (ACES) yang naik 6,11 persen ke level Rp1.650.
Karyawan di dekat papan elektronik yang menampilkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Kamis (26/3/2020). Bisnis/Dedi Gunawan
Karyawan di dekat papan elektronik yang menampilkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Kamis (26/3/2020). Bisnis/Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Bisnis-27 menutup perdagangan Selasa (21/7/2020) di zona hijau, rebound dari perdagangan sebelumnya yang ditutup melemah.

Setelah dibuka pada level 451,35, indeks hasil kerjasama Bursa Efek Indonesia dan harian Bisnis Indonesia tersebut menguat 1,51 persen atau 6,8 poin ke level 458,15 pada penutupan pasar. Sepanjang perdagangan indeks bergerak di kisaran 450,72 hingga 461,92.

Penguatan itu pun sejalan dengan indeks harga saham gabungan (IHSG) yang ditutup naik 1,26 persen ke level 5.111,709 akhir sesi Selasa (21/7/2020). Indeks tancap gas sejak awal sesi dan sempat menyentuh level resistance 5.135,559.

Dari 27 anggota konstituen indeks, 20 saham terpantau menguat, 3 saham berada pada posisi yang sama dengan perdagangan sebelumnya, sedangkan 4 saham lain melemah.

Penguatan dipimpin oleh saham PT Ace Hardware Indonesia Tbk. (ACES) yang naik 6,11 persen ke level Rp1.650.

Kemudian, disusul oleh saham-saham emiten grup Astra, yaitu saham PT Astra Internasional Tbk. (ASII) yang menguat 5,39 persen ke level Rp5.375 dan saham PT United Tractors Tbk. (UNTR) yang naik 5,03 persen ke level Rp19.325.

Sementara itu, saham PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) yang melemah 1,54 persen ke level Rp8.000 menjadi pemberat laju indeks Bisnis-27.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Finna U. Ulfah
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper