Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Samuel Sekuritas, Trading Buy 4 Saham

Samuel Sekuritas Indonesia merekomendasikan trading buy terhadap sejumlah saham pilihan.
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (21/4/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (21/4/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - PT Samuel Sekuritas Indonesia merekomendasikan investor untuk melakukan aksi trading buy terhadap 4 saham pada perdagangan Rabu (15/7/2020).

Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil mendarat di zona hijau pada akhir perdagangan, Selasa (14/7/2020).

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG parkir di level 5.079,12 dengan kenaikan 14,67 poin atau 0,29 persen dibandingkan perdagangan sebelumnya. Sepanjang hari, indeks bergerak di rentang 5.053,72 - 5.079,12. Artinya, IHSG ditutup di puncak rebound.

Tercatat 179 saham menguat, 225 saham melemah, dan 172 saham stagnan. Total transaksi mencapai Rp7,25 triliun.

Adapun, investor asing mencatatkan net sell atau jual bersih Rp160 miliar. Hal ini memperpanjang rentetan net sell sepanjang 2020 sebesar Rp16,5 triliun.

BBRI menjadi saham yang paling banyak diborong asing atau mencatatkan net buy terbesar senilai Rp105,3 miliar. Volume transaksi secara keseluruhan mencapai 211,2 juta saham dengan nilai Rp673,9 miliar.

Analis Samuel Sekuritas Indonesia William Mamudi menyampaikan dalam risetnya bahwa IHSG (5,064) masih membentuk doji-doji berkepanjangan, dan kini uji resisten 5.100. Diperkirakan situasi sideways market 4.700-5.100 masih akan berlanjut pada awal semester II/2020.

"Untuk hari ini kami menyukai saham HMSP, ACES, INCO, BBTN dengan rating trading buy," paparnya.

Berikut ulasan saham pilihan Samuel Sekuritas Indonesia hari ini.

HMSP membentuk pola rounding bottom pada level support 1,600, dan kini mulai kembali bullish dalam short-term. Potensi untuk HMSP akan uji resisten 1,800.

ACES berhasil breakout dari resisten 1,585, dan membentuk candle bullish engulfing. Target resisten mayor berikutnya bisa perhatikan level 1,700.

INCO berhasil breakout dari level resisten 3,200, dan kini throwback uji flip level. Jika level ini bertahan, indikasi bullish sentiment masih potensial berlanjut.

BBTN membentuk candle doji pada flip level 1,250. Potensi akan technical rebound, dan BBTN bisa kembali melanjutkan momentum bullish.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper