Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Dwi Guna Laksana Tbk. berhasil membukukan kenaikan harga terbesar pada perdagangan hari ini, Rabu (7/8/2019).
Saham emiten bersandi DWGL tersebut memimpin penguatan saham (top gainers) setelah ditutup melesat 20 persen di level Rp186 per lembar saham.
Mengekor penguatan DWGL adalah saham PT Pelangi Indah Canindo Tbk. (PICO) yang menanjak 17,71 persen dan berakhir di level Rp1.695 per lembar saham.
Sementara itu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sukses membukukan rebound dan berakhir naik tajam hingga menembus level 6.200.
Berdasarkan data Bloomberg, IHSG ditutup menanjak 1,38 persen atau 84,72 poin di level 6.204,19 dari level penutupan perdagangan sebelumnya.
Pada perdagangan Selasa (6/8), indeks berakhir melemah 0,91 persen atau 56,23 poin di level 6.119,47, pelemahan hari keempat berturut-turut. IHSG mulai bangkit dari pelemahannya dengan dibuka naik 0,59 persen atau 36,36 poin di level 6.155,83 pagi tadi.
Baca Juga
Kenaikan yang dibukukan pada akhir perdagangan hari ini adalah yang terbesar kedua sejak menguat 1,7 persen pada 31 Mei. Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak di level 6.153,64 – 6.221,66.
Tujuh dari sembilan sektor berakhir di wilayah positif, dipimpin finansial (+1,98 persen) dan infrastruktur (+1,94 persen). Adapun sektor aneka industri dan properti masing-masing turun 0,11 persen dan 0,06 persen.
Dari 652 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, sebanyak 267 saham menguat, 151 saham melemah, dan 234 saham stagnan.
Berikut adalah perincian 10 saham dengan kenaikan harga terbesar atau Top Gainers hari ini: | |||
---|---|---|---|
Saham | Harga Sebelumnya (Rp) | Harga Penutupan Hari Ini (Rp) | Perubahan (persen) |
DWGL | 155 | 186 | +20,00 (31 poin) |
PICO | 1.440 | 1.695 | +17,71 (255 poin) |
MTPS | 1.230 | 1.430 | +16,26 (200 poin) |
BTEK | 71 | 82 | +15,49 (11 poin) |
OCAP | 268 | 306 | +14,18 (38 poin) |
BVIC | 155 | 176 | +13,55 (21 poin) |
GIAA | 382 | 430 | +12,57 (48 poin) |
IPTV | 212 | 238 | +12,26 (26 poin) |
DAYA | 222 | 248 | +11,71 (26 poin) |
ALKA | 446 | 498 | +11,66 (52 poin) |
Sumber: Bursa Efek Indonesia