Bisnis.com, JAKARTA - PT MNC Sekuritas menilai kondisi pasar dalam negeri mendukung untuk kenaikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), tapi investor masih perlu mewaspadai kondisi-kondisi global yang dapat mengakibatkan capital outflow.
Head of Institution Research MNC Sekuritas Thendra Crisnanda berpendapat kondisi ekonomi Indonesia sedang berada di persimpangan, dipengaruhi faktor dari luar maupun dalam negeri.
"IHSG terus mencatatkan rekor terbaru tetapi investor perlu mencermati capital outflow investor asing di Bursa Indonesia, serta pengetatan moneter global," jelasnya melalui keterangan resmi, Senin (22/1/2018).
Menyikapi kondisi pasar modal tahun ini, ada beberapa sektor dan saham yang dapat dicermati investor. Head of Retail Research MNC Sekuritas Edwin Sebayang memberikan penjelasan mengenai rotasi beberapa sektor, antara lain properti, konsumsi, ritel, industri dasar, industri lain-lain, infrastruktur, perkebunan, dan pertambangan.
Dari sisi pasar surat utang, Fixed Income Analyst MNC Sekuritas I Made Adisaputra optimis bahwa pasar surat utang Indonesia di tahun 2018 masih akan menarik di tengah tantangan tren kenaikan suku bunga acuan dunia.
Pagi ini, MNC Sekuritas menggelar acara Investor Gathering and Corporate Forum 2018 dengan tema "At The Crossroad!". Acara tahunan tersebut menjadi wadah bagi MNC Sekuritas untuk memberikan informasi mengenai prediksi ekonomi di pasar modal maupun pasar surat berharga, serta informasi mengenai emiten yang dapat menjadi pilihan investasi.