Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Fitch Ratings Tetapkan Obligasi Modernland Peringkat B

Fitch Ratings memberikan peringkat B (EXP) dengan prospek stabil untuk obligasi berdenominasi dollar AS yang akan diterbitkan oleh Modernland Overseas Pte. Ltd.
Sejumlah analis memperhatikan pergerakan kurva surat berharga di layar monitor komputer/Jibiphoto
Sejumlah analis memperhatikan pergerakan kurva surat berharga di layar monitor komputer/Jibiphoto

Bisnis.com, JAKARTA- Fitch Ratings memberikan peringkat B (EXP) dengan prospek stabil untuk obligasi berdenominasi dollar AS yang akan diterbitkan oleh  Modernland Overseas Pte. Ltd.

Obligasi yang akan jatuh tempo di 2016 ini akan dijamin oleh PT Modernland Realty Tbk. dan anak perusahaannya.

Hasil dana dari penerbitan obligasi ini akan digunakan untuk mengakuisisi 51% kepemilikan atas Jakarta Garden City dari Keppel Land.

Sementara itu, Fitch Ratings menilai perusahaan akan mampu membayar utangnya saat jatuh tempo di 2016, mengingat obligasi ini memiliki tenor yang panjang.
 
Selain itu, pendapatan Modernland selama 18 tahun kedepan akan ditopang oleh penjualan marketing Jakarta Garden City dan Modern Cikande. Kedepannya, perusahaan akan meluncurkan kompleks perindustriannya yang kedua di Bekasi, Jawa Barat. (t03)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Editor : M. Sarwani
Sumber : Bisnis Indonesia (18/10/2013)
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper