Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Dividen Charoen Pokphand (CPIN) Rp491,94 Miliar, Catat Tanggalnya

Charoen Pokphand Indonesia (CPIN) menyampaikan jadwal pembagian dividennya sebesar Rp491,94 miliar. Cum date untuk dividen CPIN dijadwalkan pada 31 Mei 2024.
Charoen Pokphand Indonesia (CPIN) menyampaikan jadwal pembagian dividennya sebesar Rp491,94 miliar. Cum date untuk dividen CPIN dijadwalkan pada 31 Mei 2024. Bisnis-Himawan L. Nugraha.
Charoen Pokphand Indonesia (CPIN) menyampaikan jadwal pembagian dividennya sebesar Rp491,94 miliar. Cum date untuk dividen CPIN dijadwalkan pada 31 Mei 2024. Bisnis-Himawan L. Nugraha.

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten unggas (poultry), PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. (CPIN) menyampaikan jadwal pembagian dividennya sebesar Rp491,94 miliar. Cum date untuk dividen CPIN dijadwalkan pada 31 Mei 2024.

Charoen Pokphand Indonesia membagikan dividen Rp2,13 triliun sesuai agenda dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada Selasa (21/5/2024).

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), dividen CPIN akan mengalami cum date pada 31 Mei 2024 atau pada hari Jumat pekan depan. Tanggal tersebut adalah tanggal cum date di pasar reguler dan negosiasi.

Selanjutnya, tanggal ex dividen di pasar reguler dan negosiasi adalah pada 3 Juni 2024.

Sementara itu, cum dividen untuk pasar tunai adalah pada 4 Juni 2024, dengan tanggal ex dividen di pasar tunai pada 5 Juni 2024. Tanggal daftar pemegang saham yang berhak atas dividen tunai pada 4 Juni 2024. Tanggal pembayaran dividen akan dilakukan CPIN pada 13 Juni 2024.

Sebelumnya, Presiden Direktur CPIN Thomas Effendy mengatakan, ada tiga agenda utama yang dibahas dalam RUPS, yaitu pertanggungjawaban laporan keuangan tahun buku 2023, penunjukkan kantor akuntan publik, dan pembagian dividen.

“Jadi, tadi RUPS memutuskan untuk membagikan dividen sebesar Rp130 rupiah per saham, yang mana Rp100 per saham sudah dibagikan pada 29 November 2023 sebagai dividen interim," ujar Thomas dalam paparan publik CPIN belum lama ini.

Jika menghitung jumlah saham yang beredar sebanyak 16,39 miliar saham, maka dividen final yang dibagikan perseroan yaitu sebesar Rp2,13 triliun. Adapun, CPIN telah membagikan dividen interim tunai senilai Rp1,63 triliun atau Rp100 per saham pada November 2023.

"Sehingga sisanya sebesar Rp30 per saham [atau total Rp491,94 miliar] ini akan kami bagikan setelah RUPS ini selesai,” pungkas Thomas.

Mengacu harga saham CPIN di level Rp5.175 per saham pada penutupan perdagangan Selasa (21/5), maka dividen yield CPIN sebesar 2,51%.

Artinya, dengan total dividen final sebesar Rp2,13 triliun maka dividen payout ratio yang dibagikan CPIN sebesar 92,2% dari laba bersih CPIN pada 2023 sebesar Rp2,31 triliun.

Laba CPIN yang terkoreksi pada 2023 tidak menghambat loyalitas CPIN terhadap pemegang sahamnya. Mengacu laporan keuangan di laman BEI, laba bersih CPIN menyusut 20,82% secara year-on-year (YoY) menjadi Rp2,31 triliun pada 2023, dibandingkan periode sama 2022 sebesar Rp2,92 triliun. 

Pada saat yang sama, penjualan neto CPIN tercatat naik 8,34% YoY menjadi Rp61,61 triliun di 2023, dibandingkan periode sama tahun sebelumnya sebesar Rp56,86 triliun. 

Secara terperinci berdasarkan segmen, penjualan CPIN ditopang oleh segmen pakan sebesar Rp49,42 triliun, diikuti segmen ayam pedaging (broiler) sebesar Rp37,18 triliun, ayam olahan Rp10,01 triliun.

Selanjutnya, penjualan anak ayam usia sehari atau day old chicken sebesar Rp7,18 triliun, dan penjualan lain-lain Rp6,52 triliun. Penjualan itu dikurangi biaya eliminasi Rp48,71 triliun.

________

Disclaimer: berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rizqi Rajendra
Editor : Ibad Durrohman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper