Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pacu Ekspor, Malindo (MAIN) Kirim Ayam Beku ke Singapura

Emiten perunggasan, PT Malindo Feedmill Tbk. (MAIN) merealisasikan ekspor frozen whole chicken atau ayam beku ke Singapura.
Emiten perunggasan, PT Malindo Feedmill Tbk. (MAIN) merealisasikan ekspor frozen whole chicken atau ayam beku ke Singapura, Jumat (8/12/2023).
Emiten perunggasan, PT Malindo Feedmill Tbk. (MAIN) merealisasikan ekspor frozen whole chicken atau ayam beku ke Singapura, Jumat (8/12/2023).

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten perunggasan, PT Malindo Feedmill Tbk. (MAIN) merealisasikan ekspor frozen whole chicken atau ayam beku perdana ke Singapura.

Pengiriman perdana ayam beku dilakukan di Rumah Potong Hewan Unggas (RPHU) PT Malindo Feedmill Tbk di Desa Cijunti Kecamatan Campaka Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Jumat (8/12/2023). Bersamaan dengan ekspor ayam beku, juga dilakukan ekspor lanjutan produk olahan Malindo Food Delight ke Singapura.

Hadir dalam kesempatan ini Direktur PT Malindo Feedmill Tbk, Rewin Hanrahan, Hilda Wibowo, dan Aldrin Rungkat, serta Dinas Peternakan setempat dan Karantina Pertanian Tanjung Priok.

Rewin Hanrahan dalam kesempatan ini mengatakan bahwa di penghujung tahun 2023 ini Malindo telah berhasil ekspor ayam beku ke negara Singapura meskipun memiliki persyaratan yang ketat.

“Kita semua mengetahui bahwa hal ini tidak mudah. Persyaratan yang diminta oleh Pemerintah Singapura dalam hal ini Singapore Food Agency (SFA) sangat ketat. Bahwa produk yang diekspor harus berasal dari farm yang sudah memiliki sertifikat kompartemen bebas dari Avian Influenza serta tidak terdeteksi mengandung beberapa virus atau bakteri seperti di antaranya salmonella,” ujar Rewin, dalam siaran pers.

Pihaknya mengapresiasi kerja keras semua team Malindo baik dari farm dan RPHU yang berhasil mewujudkan ekspor ayam beku ke Singapura. Selain itu, pabrik olahan PT Malindo Food Delight juga berhasil repeat order dari buyer di Singapura.

"Semoga ke depan semakin banyak ekspor yang kita lakukan dan teruslah meningkatkan kualitas dan ragam produk dengan inovasi dan teknologi,” imbuhnya.

Jenis produk yang diekspor ke Singapura dari RPHU Malindo yaitu ayam beku sebanyak 1 kontainer dan produk olahan dari PT Malindo Food Delight sebanyak 1 kontainer dengan nilai sekitar US$65.000 atau sekitar Rp1 miliar (estimasi kurs Rp15.500 per dolar AS).

Rewin Hanrahan menargetkan pada awal tahun 2024 nanti akan mengekspor kembali ayam beku dan produk olahan ke Singapura serta produk olahan ke Jepang. Selain itu, diharapkan juga bisa terealisasi ekspor produk olahan ke United Arab Emirates.

Atas nama Malindo, Rewin menyampaikan terima kasih kepada Dinas Peternakan setempat dan Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan yang terus mendukung dan mendorong Malindo untuk bisa ekspor yang berkelanjutan. Hal ini tentu sejalan dengan program Pemerintah untuk memperbanyak negara tujuan ekspor dan meningkatkan volume ekspor.

Sekilas RPHU PT Malindo Feedmill Tbk. Terletak di Purwakarta Jawa Barat. Menempati lahan seluas 3,6 ha, kapasitas potong mencapai 3.000 ekor/jam dan cold storage 500 ton. RPH mulai beroperasi bulan Juli tahun 2022, memiliki ISO 22000:2018 Food Safety Management System, nomor Kontrol Veteriner (NKV) Level 1, dan sertifikat Halal.

Sementara itu, PT Malindo Food Delight (MFD) merupakan anak perusahaan PT Malindo Feedmill Tbk. di bidang olahan makanan. Pabrik MFD terletak di Cikarang Jawa Barat.

Berdiri tahun 2013, kini MFD memiliki kapasitas 6.000 m3 ton. Pabrik MFD menggunakan mesin-mesin berstandar Eropa. Saat ini sudah terakreditasi ISO 9001:2015 Quality Management System dan ISO 22000:2018 Food Safety Management System, memiliki sertifikat Halal, BPOM dan NKV level 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hafiyyan
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper