Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Saham-Saham Top Gainers Sepekan, SINI Melejit 159 Persen

PT Singaraja Putra Tbk. (SINI) mencatatkan pertumbuhan tertinggi selama sepekan dengan naik 159,17 persen dari hanya 218 per saham menjadi 565 per saham.
Karyawan melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (10/11/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (10/11/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Selama sepekan (21-25 November 2022), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah tipis. Namun, sejumlah saham berhasil menjadi yang paling cuan, dipimpin oleh SINI yang harga sahamnya melonjak 159,17 persen.

Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI), Sabtu (26/11/2022), PT Singaraja Putra Tbk. (SINI) mencatatkan pertumbuhan tertinggi selama sepekan dengan naik 159,17 persen dari hanya 218 per saham menjadi 565 per saham.

Kenaikan tersebut, disusul PT Tanah Laut Tbk. (INDX) yang parkir di level 356 naik 48,33 persen bersama dengan PT Bumi Benowo Sukses Sejahtera Tbk. (BBSS) yang naik 39,34 persen ke harga Rp85 per saham.

Selain ketiga saham tersebut, ada TMPO, ASMI, ARII, TRIS, dan MRAT yang menguat cukup tajam dan naik harga sahamnya masing-masing 35,59 persen, 31,5 persen, 30,2 persen, 28,57 persen, dan 27,61 persen.

Sisanya, jajaran top 10 gainers diisi oleh BCIP an BMSR yang naik masing-masing 26,32 persen dan 25 persen.

Pelaksana Harian Sekretaris Perusahaan Bursa Efek Indonesia Albertus Fajar Subagyo menerangkan data perdagangan BEI selama periode tanggal 21 sampai dengan 25 November 2022 ditutup bervariasi.

Peningkatan terjadi pada kapitalisasi pasar Bursa sebesar 0,12 persen menjadi Rp9.484,633 triliun dari Rp9.473,062 triliun pada pekan sebelumnya.

Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami turun 0,41 persen pada level 7.053,150 dari 7.082,181 sepekan sebelumnya.

"Kemudian, rata-rata nilai transaksi harian Bursa mengalami perubahan 16,25 persen menjadi Rp10,401 triliun dari Rp12,419 triliun pada pekan sebelumnya," jelasnya dalam keterangan, Sabtu (26/11/2022).

Investor asing pada perdagangan Jumat (25/11/2022), mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp1,07 miliar dan sepanjang tahun 2022 investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp79,479 triliun.

Rata-rata volume transaksi Bursa turun 1,58 persen menjadi 17,985 miliar saham dari 18,274 miliar saham.

Rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa mengalami penurunan sebesar 13,88 persen menjadi 1.063.305 transaksi dari 1.234.632 transaksi pada sepekan sebelumnya.

Berikut 10 saham top gainers dalam perdagangan sepekan:

10 Saham Top Gainers 21-25 November 2022
Kode Saham Emiten Harga Pekan Sebelumnya Harga Pekan Ini Perubahan

SINI

Singaraja Putra Tbk.

218

565

159,17%

INDX

Tanah Laut Tbk

240

356

48,33%

BBSS

Bumi Benowo Sukses Sejahtera Tbk.

61

85

39,34%

TMPO

Tempo Intimedia Tbk.

118

160

35,59%

ASMI

Asuransi Maximus Graha Persada Tbk.

127

167

31,50%

ARII

Atlas Resources Tbk.

298

388

30,20%

TRIS

Trisula International Tbk.

182

234

28,57%

MRAT

Mustika Ratu Tbk.

670

855

27,61%

BCIP

Bumi Citra Permai Tbk.

57

72

26,32%

BMSR

Bintang Mitra Semestaraya Tbk

680

850

25,00%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper