Bisnis.com, JAKARTA – Emiten pelat merah PT Waskita Karya (Persero) Tbk. akan menerbitkan surat utang sebesar Rp1,77 triliun. Penawaran umum dimulai besok, Rabu (22/9/2021).
Berdasarkan data KSEI, emiten berkode saham WSKT itu menyatakan akan menerbitkan dan menawarkan Obligasi III Waskita Karya Tahun 2021 sebesar Rp1,77 triliun. Perseroan telah mendaftarkan ke dalam penitipan kolektif KSEI untuk penawaran umum.
Perseroan akan menerbitkan obligasi dalam dua seri. Seri A memiliki pokok sebesar Rp722 miliar dengan bunga tetap 6,10 persen. Tenor obligasi seri A akan jatuh pada 24 September 2026 atau lima tahun sejak diterbitkan.
Sementara pokok obligasi Seri B sebesar Rp1,05 triliun dengan bunga mencapai 6,8 persen. Tenor obligasi seri B akan jatuh pada 24 September 2028 atau tujuh tahun sejak penerbitan.
WSKT menunjuk lima penjamin pelaksana emisi obligasi sekaligus. Yaitu PT BRI Danareksa Sekuritas, PT Bahana Sekuritas, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia, PT Indo Premier Sekuritas dan PT Mandiri Sekuritas.
Sebelumnya, Direktur Utama Waskita Karya Destiawan Soewardjono mengatakan perseroan telah mendapat dukungan dari berbagai sisi dan kondisi saat ini sudah sangat jauh berbeda dibandingkan setahun silam.
Baca Juga
“Kami harapkan di awal Oktober ini Waskita bisa mendapat fasilitas baru. Dengan adanya fasilitas baru tersebut maka aktivitas Waskita bisa ditingkatkan dan mengejar target dalam 3 bulan menjelang akhir 2021,” kata Destiawan dalam konferensi pers, Senin (20/9/2021).
Baru-baru ini, Waskita Karya merampungkan negosiasi dengan 21 perbankan dalam proses restrukturisasi besar-besaran.
Perseroan mendapat dukungan penuh dari perbankan dalam proses restrukturisasi utang perusahaan induk dengan total fasilitas kredit Rp29,2 triliun atau 100 persen dari total utang yang direstrukturisasi.
Destiawan mengatakan restrukturisasi ini selanjutnya akan diproses dengan masing-masing perbankan sehingga likuiditas perseroan kembali mengalir.
Selain penyelesaian restrukturisasi tersebut, WSKT juga mendapat dukungan dari pemerintah berbentuk penjaminan modal kerja dan penjaminan obligasi yang akan jatuh tempo pada 2021 dan 2022.
Berikut ini jadwal penawaran umum obligasi WSKT.
Tanggal Efektif : 21 September 2021
Masa Penawaran Umum : 22 September 2021
Tanggal Penjatahan : 23 September 2021
Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan : 24 September 2021
Tanggal Distribusi Obligasi Secara Elektronik : 24 September 2021
Tanggal Pencatatan Pada Bursa Efek Indonesia : 27 September 2021
Tanggal Pembayaran Bunga Pertama Obligasi : 24 Desember 2021