Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kinerja Kokoh, Laba Semen Indonesia (SMGR) Naik Dobel Digit Semester I/2021

Semen Indonesia (SMGR) mencatatkan laba senilai Rp794,12 miliar pada semester I/2021 atau naik 29,66 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp612,46 miliar.
Semen Indonesia/https://semenindonesiabeton.com/
Semen Indonesia/https://semenindonesiabeton.com/

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten semen PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. membukukan kenaikan laba bersih dobel digit pada paruh pertama tahun ini.

Berdasarkan laporan keuangan per 30 Juni 2021, emiten dengan kode saham SMGR tersebut mencatatkan laba senilai Rp794,12 miliar atau naik 29,66 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp612,46 miliar.

Adapun, pendapatan juga terpantau naik 1,16 persen secara tahunan menjadi Rp16,21 triliun pada semester I/2021 dibandingkan Rp16,02 triliun pada semester II/2021.

Dilihat dari kontribusi pendapatan, penjualan semen tetap mendominasi top line perusahaan pelat merah ini. Namun, penjualan semen terpantau masih turun 1,63 persen menjadi Rp12,92 triliun dari sebelumnya Rp13,14 triliun.

Namun, penjualan terak meningkat signifikan sebesar 39,78 persen menjadi Rp1,93 triliun dari sebelumnya Rp1,38 triliun.

Adapun, total aset SMGR tercatat turun 3,81 persen menjadi Rp75,02 triliun pada akhir Juni 2021 dari posisi akhir tahun lalu Rp78 triliun.

Ekuitas turun 29,20 pesren secara year-to-date menjadi Rp25,24 triliundan liabilitas turun 6,56 persen ytd menjadi Rp37,90 triliun.

Di lantai bursa, saham SMGR diapresiasi pelaku pasar dan mengalami kenaikan 2,92 persen menjadi Rp7.925 pada akhir sesi I hari ini. Harga sempat menyentuh level tertinggi senilai Rp7.975 sesaat setelah perdagangan dibuka. Kapitalisasi pasar SMGR tercatat Rp47,01 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dwi Nicken Tari
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper