Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat tajam jelang penutupan akhir tahun. IHSG menguat bersamaan tren bullish di pasar saham seiring persetujuan stimulus di Amerika Serikat.
Berdasarkan data Bloomberg, IHSG ditutup menguat 84,84 poin atau 1,41 persen ke level 6.093,55 pada akhir perdagangan Senin (28/12/2020). Indeks dibuka di level 6.067 dan bergerak di rentang 5.979,90 hingga 6.195,15 sepanjang perdagangan.
Sebanyak 292 saham melemah, 199 saham melemah, dan 134 saham stagnan. Secara sektoral, sektor finansial dan infrastruktur memimpin penguatan IHSG dengan kenaikan masing-masing 1,64 persen dan 2,11 persen.
Saham PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menjadi dua saham pendongkrak indeks. Saham TLKM ditutup naik 3,61 persen ke level 3.440 sedangkan saham BBRI naik 2,16 persen k eposisi 4.250.
Di kawasan Asia, bursa saham juga terdongkrak menyusul penguatan di bursa berjangka Amerika Serikat dan Eropa. Kenaikan dipicu langkah Presiden AS Donald Trump yang menyetujui paket penanganan corona dan pendanaan pemerintah senilai US$2,3 triliun.
Paket bantuan senilai US$900 miliar telah disetujui oleh Kongres setelah negosiasi berbulan-bulan. Ini adalah bagian dari paket pengeluaran US$2,3 triliun yang mencakup US$1,4 triliun untuk pengeluaran normal pemerintah federal.
Baca Juga
Seandainya, Trump tidak menandatangani RUU itu menjadi undang-undang pada tengah malam pada hari Senin (28/12/2020), penutupan sebagian pemerintah akan dimulai kecuali jika legislator meloloskan RUU sementara
Menyusul kabar gembiran tersebut, indeks Topix di Jepang dan Kospi di Korea Selatan masing-masing naik 0,54 persen 0,06 persen. Indeks CS1 300 di Shenzhen China juga menguat 0,44 persen. Begitu juga dengan indeks Nifty 50 India yang naik hampir 1 persen.
Suresh Tantia, ahli strategi di Credit Suisse Group AG. menyebut stimulus sangat mendukung pasar saham dan perekonomian. "Tahun depan semua blok bangunan ada untuk pasar untuk melanjutkan reli ini," ujarnya seperti dikutip dari Bloomberg.