Bisnis.com, JAKARTA — Setelah kembali bangkit pada perdagangan kemarin, indeks harga saham gabungan (IHSG) diperkirakan bakal kembali melenggang di zona hijau hari ini, Rabu (2/11/2020)
Berdasarkan data Bloomberg, kemarin IHSG berhasil ditutup menguat signifikan 2 persen ke level 5724,74, setelah sebelumnya anjlok 2,96 persen di awal pekan, ditopang oleh naiknya saham-saham big caps.
Secara teknikal, analis Binaaertha Sekuritas Nafan Aji mengatakan berdasarkan indikator, MACD, stochastic maupun RSI menunjukkan sinyal positif. Di sisi lain, terlihat pola bullish inside bar yang mengindikasikan adanya potensi bullish continuation pada pergerakan IHSG.
“Sehingga berpeluang menuju ke resistance terdekat,” kata Nafan dalam riset hariannya, dikutip Rabu (2/12/2020).
Adapun sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor menurut Binaartha Sekuritas, antara lain:
CTRA, Daily (905) (RoE: 1.83%; PER: 55.59x; EPS: 16.64; PBV: 1.83x; Beta: 2.02): Pergerakan harga saham menguji garis MA 20 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance pertama masih terbuka lebar. “Akumulasi Beli” pada area level 875 – 905, dengan target harga secara bertahap di level 930 dan 1050. Support: 865 & 810.
Baca Juga
GGRM, Daily (43000) (RoE: 12.98%; PER: 10.85x; EPS: 3962.96; PBV: 1.43x; Beta: 1): Pergerakan harga masih bertahan di atas garis tengah dari bollinger dan terlihat pola bullish harami candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area 42250 - 43000, dengan target harga secara bertahap di level 43850, 44900, 47350 dan 49800. Support: 41875, 41150 & 40000.
JPFA, Daily (1380) (RoE: 3.00%; PER: 47.09x; EPS: 29.31; PBV: 1.42x; Beta: 1.74): Pergerakan harga masih bertahan di atas garis tengah dari bollinger dan terlihat pola upward bar yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area level 1345 – 1380, dengan target harga secara bertahap di level 1425, 1475, 1520 dan 1690. Support: 1345 & 1270.
KLBF, Daily (1485) (RoE: 14.68%; PER: 26.02x; EPS: 57.64; PBV: 3.82x; Beta: 0.9): Pergerakan harga saham telah menguji garis MA 20 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance pertama masih terbuka lebar. “Akumulasi Beli” pada area level 1460 – 1485, dengan target harga secara bertahap di level 1535, 1595 dan 1850. Support: 1460 & 1340.
PGAS, Daily (1390) (RoE: 2.18%; PER: 31.75x; EPS: 43.77; PBV: 0.69x; Beta: 2.38): Pergerakan harga masih bertahan di atas garis tengah dari bollinger dan terlihat pola bullish doji star candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area level 1350 – 1390, dengan target harga secara bertahap di level 1455, 1520, 1575 dan 1800. Support: 1350, 1250 & 1180.
TINS, Daily (1070) (RoE: -6.99%; PER: -23.27x; EPS: -45.97; PBV: 1.64x; Beta: 2.3): Pergerakan harga masih bertahan di atas garis tengah dari bollinger dan terlihat pola bullish spinning top candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area 1040 – 1070, dengan target harga secara bertahap di level 1125, 1195 dan 1485. Support: 1040 & 905.
WSBP, Daily (218) (RoE: -27.80%; PER: -3.78x; EPS: -57.71; PBV: 1.05x; Beta: 2.22): Pergerakan harga masih bertahan di atas garis tengah dari bollinger dan terlihat pola bullish pin bar yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area level 204 – 218, dengan target harga secara bertahap di level 222, 266 dan 310. Support: 204, 188 & 167.