Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

UOB Kay Hian: IHSG Menguat, Rekomendasi Beli 2 Saham BUMN

IHSG pada perdagangan hari ini diperkirakan akan bergerak dengan kecenderungan netral sampai dengan menguat terbatas.
Pengunjung melintas di depan papan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (24/6/2020). Bisnis/Abdurachman
Pengunjung melintas di depan papan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (24/6/2020). Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mendapat sentimen positif pada Kamis (3/9/2020) seiring dengan penguatan bursa global.

Berdasarkan data Bloomberg, pada Rabu (2/9/2020) IHSG ditutup menguat 0,02 persen atau 1,29 poin ke level 5.311,97 setelah bergerak liar di kisaran level 5.295,27-5.337,1.

Pergerakan IHSG membentuk pola huruf W yang menunjukan volatilitas yang cukup tinggi. Pada akhir sesi I, IHSG ditutup menguat 0,72 poin atau 0,01 persen ke posisi 5.311,40.

UOB Kay Hian Sekuritas dalam publikasi risetnya menyampaikan sentimen pasar global cenderung positif menyusul menguatnya indeks Dow Jones dan Nasdaq secara signifikan. Indeks Dow Jones menguat +1.58% ditutup pada level 29099.05.

Indeks Nasdaq menguat +0.98% ditutup pada level 12056.44 seiring berlanjutnya aksi beli pada saham seperti Apple Inc., Tesla, Coca Cola, IBM, dan saham-saham semikonduktor.

Investor global beralih pada saham-saham yang memiliki prospek pertumbuhan dalam jangka menengah mengingat saham-saham teknologi yang sudah relatif mahal.

Menguatnya indeks global diperkirakan dapat memberikan sentimen positif terhadap pasar BEI hari ini. Investor sebaiknya tetap selektif dalam melakukan transaksi mengingat pergerakan saham-saham yang cenderung mixed dan berfluktuasi.

Aspek teknikal, indeks pada perdagangan hari ini diperkirakan akan bergerak dengan kecenderungan netral sampai dengan menguat terbatas. Rentang pergerakan IHSG untuk hari ini diperkirakan akan berada di kisaran 5235-5375.

Berikut ulasan rekomendasi saham dari UOB Kay Hian Sekuritas.

TLKM – BUY
Harga mengalami rebound sehingga aksi beli dapat dilakukan di level Rp2,950 dengan target keuntungan di level Rp3,150.  

PGAS – BUY
Harga ditutup menguat sehingga aksi beli dapat dilakukan di level Rp1,320 dengan target keuntungan di level Rp1,450.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper