Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Verdi Budidarmo Jadi Dirut Baru Kimia Farma (KAEF), Gantikan Honesti Basyir

Penunjukan Verdi merupakan salah satu hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar pada Rabu (18/9/2019).
RUPSLB Kimia Farma (KAEF) menunjuk Verdi Budidarmo sebagai Direktur Utama Kimia Farma menggantikan Honesti Basyir./Bisnis - Azizah Nur Alfi
RUPSLB Kimia Farma (KAEF) menunjuk Verdi Budidarmo sebagai Direktur Utama Kimia Farma menggantikan Honesti Basyir./Bisnis - Azizah Nur Alfi

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Kimia Farma (Persero) Tbk. menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Rabu (18/9/2019). Hasilnya, Verdi Budidarmo ditunjuk sebagai Direktur Utama Kimia Farma menggantikan Honesti Basyir.
 
Sementara itu, Honesti Basyir ditunjuk sebagai Direktur Utama PT Bio Farma (Persero) per 13 September 2019, menggantikan Rahman Rustan. Selain itu, I Gusti Ngurah Suharta Wijaya juga ditunjuk sebagai Direktur Keuangan dan Mitra Bisnis Bio Farma, yang sebelumnya merupakan Direktur Keuangan Kimia Farma.
 
"Bu Rini [Menteri BUMN Rini Soemarno] sudah menugaskan Pak Honesti ke Bio Farma sebagai Dirut," ujar Deputi Bidang Usaha Industri Agro dan Farmasi Kementerian BUMN Wahyu Kuncoro usai RUPSLB.
 
Verdi Budidarmo sebelumnya menjabat sebagai Direktur Produksi & Supply Chain Kimia Farma sejak 20 April 2017. Sementara itu, Direktur Keuangan Kimia Farma kini dijabat oleh Pardiman, yang sebelumnya merupakan Direktur Keuangan Bio Farma. 
 
Selain merombak susunan direksi perseroan, RUPSLB juga menyetujui penambahan modal perseroan dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) alias rights issue serta perubahan anggaran dasar perusahaan berkode saham KAEF tersebut. 
 
Dengan disetujuinya rights issue, maka Kimia Farma akan mengeluarkan saham baru dari perseroan. Hal tersebut diambil dalam rangka penambahan modal emiten farmasi tersebut. 
 
Dengan demikian, susunan dan jabatan dewan komisaris dan direksi Kimia Farma menjadi sebagai berikut: 
 
Komisaris Utama: Untung Suseno Sutarjo
Komisaris Independen: Wahono Sutarjo
Komisaris Independen: Nurrachman
Komisaris: Subandi Sardjoko
Komisaris: Chrisma Aryani Albandjar
 
Direktur Utama: Verdi Budidarmo
Direktur Keuangan: Pardiman
Direktur pengembangan Bisnis: Imam Fathorrahman
Direktur Produksi & Supply Chain: Andi Prazos
Direktur Umum dan Human Capital: Dharma Syahputra

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Azizah Nur Alfi
Editor : Annisa Margrit
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper