Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kresna Sekuritas Rekomendasikan Spekulasi Beli 4 Saham Ini

Kresna Sekuritas merekomendasikan spekulasi beli terhadap saham-saham ini pada perdagangan Rabu (29/5/2019).
Ilustrasi - Pekerja melintasi layar monitor bursa saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (16/4/2019)./ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Ilustrasi - Pekerja melintasi layar monitor bursa saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (16/4/2019)./ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Bisnis.com, JAKARTA - Kresna Sekuritas merekomendasikan spekulasi beli terhadap saham DOID, JSMR, SILO, dan MNCN pada perdagangan Rabu (29/5/2019).

Dalam risetnya, tim analis Kresna Sekuritas menuliskan, indeks saham AS ditutup melemah pada perdagangan kemarin (DJIA –0,93%, S&P500 –0,84%), setelah berlanjutnya isu perang dagang yang dikhawatirkan dapat memperlambat laju pertumbuhan ekonomi global.

Indeks saham Eropa pada perdagangan kemarin ditutup melemah, dengan indeks DAX dan FTSE100 yang masing-masing turun 0,4% dan 0,1%. Pasar Asia pagi ini dibuka melemah mengikuti regional, dengan indeks NIKKEI dan KOSPI yang masing-masing turun 1,4% dan 0,9%.

“Kami lihat sentimen regional secara keseluruhan adalah negatif untuk IHSG hari ini. Dari sisi teknikal, IHSG kami perkirakan bergerak melemah di rentang 5.940-6.050,” paparnya, Rabu (29/5/2019).

Minimnya sentimen domestik akan membuat IHSG hari ini lebih dipengaruhi sentimen global. Investor juga dapat memperhatikan emiten small-cap yang membagikan dividen cukup besar, yaitu BISI dengan dividen Rp100, yield  6,8%. Besok bursa saham akan tutup memperingati Hari Kenaikan Isa Almasih.

Berikut sejumlah saham yang dapat diperhatikan investor.

Technical Update: DOID JSMR
*DOID 525. Speculative Buy.* Estimasi rentang 494-555. Resisten 555-590 apabila masih melanjutkan penguatan. Stop loss apabila turun ke bawah support 494. (ryh)

*JSMR 5375. Speculative Buy.* Estimasi rentang 5200-5450. Support 5200-5025 dapat menjadi level buy on weakness. Resisten 5450-5650 apabila dapat rebound. (ryh)

Technical Review (from 22-May-2019)
*SILO 4430. Speculative Buy.* Estimasi rentang 4320-4500. Momentum masih positif diatas MA20 (4360). Support 4320. Resisten 4500-4700. (ryh)

*Review: SILO 4250 (-4%). Speculative Buy.* Estimasi rentang 4190-4350. Pergerakan bisa lebih positif apabila dapat breakout resisten 4350 untuk menguji 4480-4570 kembali. Stop loss apabila turun ke bawah support 4190. (ryh)

*MNCN 945. Speculative Buy.* Estimasi rentang 875-960. Momentum masih positif diatas MA20 (915). Support 875. Resisten 960-990. (ryh)

*Review: MNCN 1135 (+20%). Sell on strength.* Estimasi rentang 1070-1230. Indikator stochastic yang overbought membuatnya berpotensi terkoreksi untuk menguji support 1070-1000. Resisten 1230 apabila masih dapat melanjutkan penguatan. (ryh)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper