Bisnis.com, JAKARTA— Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi bergerak di kisaran 4.779-4.865 pada perdagangan hari ini, Senin (2/5/2016). Berikut saham yang bisa menjadi pilihan.
IHSG pada akhir pekan kemarin ditutup turun 9 poin atau 0,20% ke 4.838 setelah bergerak di antara 4.818 -4.839.. Hadiyansyah, analis teknikal PT Mandiri Sekuritas mengatakan IHSG masih berada dalam pola konsolidasi (sideways) setelah minggu lalu gagal bertahan di atas 4.908 dan kembali ke area support 4.779 dan resistance 4.908.
Dia menilai posisi IHSG saat ini berada di area simple moving average 50 D. RSI berada pada posisi netral (area 50). MACD masih memberikan tren penurunan. Bollinger band cenderung berkontraksi. Hanya Stochastic saja yang memberikan tren positif (%K memotong %D)
”Estimasi pergerakan indeks hari ini berada di 4.779 sampai dengan 4.865,” katanya dalam riset, Senin (2/5/2016).
Sejumlah saham yang bisa dijadikan pilihan untuk dibeli atau trading harian a.l saham PT Aneka Tambang Persero Tbk. (ANTM) dengan target harga Rp795. Kemudian, saham PT Jasa Marga Persero Tbk. (JSMR) dengan target harga Rp5.600 dan saham PT Alam Sutera Realty Tbk. (ASRI) dengan target Rp410. Adapun saham PT Matahari Putra Prima Tbk. (MPPA) direkomendasikan untuk jual dengan target harga di Rp1.400 dari harga penutupan pekan lalu Rp1.475.