Bisnis.com, JAKARTA – Kresna Securities memprediksikan indeks harga saham gabungan (IHSG) bergerak di kisaran 4.975-5.060 pada perdagangan hari ini, Senin (14/7/2014).
Mengawali perdagangan pagi ini, IHSG menguat 0,17% ke level 5.041,35 setelah ditutup turun lebih dari 1% pada akhir pekan lalu. Adapun nilai tukar melemah 0,35% ke Rp11.628 per dolar AS.
Menurut riset Kresna Securities, resisten IHSG di level 5.250, tren naik sejak Des13 telah patah; potensi sideways di 4.830-5.100, area 5.100-5.250 menjadi area profit taking, dan basis support di 4.840.
Berikut rekomendasi saham hari ini:
- ICBP-LT trading range 9.700-11.500
- ITMG-Trading range pola neckline di 24.800-28.500
- ASII-Potensi trading range di 7.150-8.000
- ASRI-Potensi koreksi minor, basis reakumulasi di level 460-470
- WSKT-Potensi trading range di 650-850