Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

United Tractors (UNTR) Angkat Ignasius Jonan jadi Komisaris Independen

United Tractors (UNTR) mengangkat Ignasius Jonan menjadi Komisaris Independen dalam RUPST tahun buku 2024 yang digelar hari ini, Jumat (25/4/2025).
Ignasius Jonan (kedua dari kanan) berbincang di sela-sela peluncuran Indosat Marvelous Xperience (MX) Center di Jakarta, Selasa (18/7/2023). Bisnis Indonesia/Fanny Kusumawardhani
Ignasius Jonan (kedua dari kanan) berbincang di sela-sela peluncuran Indosat Marvelous Xperience (MX) Center di Jakarta, Selasa (18/7/2023). Bisnis Indonesia/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten Grup Astra PT United Tractors Tbk. (UNTR) mengangkat mantan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan sebagai Komisaris Independen perseroan.

Corporate Secretary United Tractors Sara K. Loebis mengatakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) hari ini, Jumat (25/4/2025) menyetujui pengangkatan Ignasius Jonan sebagai komisaris independen.

"RUPS mengangkat Ari Sutrisno dan Hendra Hutahean sebagai direktur, Gita Tiffani Boer sebagai komisaris, dan Ignasius Jonan sebagai komisaris independen," kata Sara, di Jakarta, Jumat (25/4/2025).

Adapun Sara menuturkan Ignasius Jonan tidak dapat hadir pada RUPS UNTR hari ini, dikarenakan tengah menghadiri pemakaman Paus Fransiscus.

Melansir laman Instagramnya, Jonan menyampaikan dirinya tengah melaksanakan penugasan dari Presiden Prabowo Subianto untuk menghadiri upacara pemakaman Paus Fransiscus.

"Pada saat yang sama, saya mendapatkan informasi bahwa saya diangkat sebagai komisaris independen dari @unitedtractorsofficial dalam Rapat Umum Pemegang Saham. Terima kasih atas kepercayaannya," tulis Jonan dalam unggahan Instagramnya, Jumat (25/4/2025).

Berikut adalah susunan Komisaris dan Direksi UNTR usai RUPS tahun 2025:

Komisaris

Presiden Komisaris: Djony Bunarto Tjondro

Wakil Presiden Komisaris: Rudy

Komisaris: Djoko Pranoto Santoso

Komisaris: Benjamin Herrenden Birks

Komisaris: Gita Tiffani Boer

Komisaris Independen: Paulus Bambang Widjanarko, 

Komisaris Independen: Bruce Malcolm Cox

Komisaris Independen: Ignasius Jonan

Direksi

Presiden Direktur: Frans Kesuma

Direktur: Loudy Irwanto Ellias

Direktur: Iwan Hadiantoro

Direktur: Idot Supriadi

Direktur: Widjaja Kartika

Direktur: Vilihati Surya

Direktur: Ari Sutrisno

Direktur: Hendra Hutahean.

Adapun selain mengangkat Ignasius Jonan sebagai Komisaris Independen, UNTR juga membagikan dividen ke pemegang sahamnya. UNTR membagikan dividen sebesar Rp7,81 triliun untuk tahun buku 2024 atau sebesar Rp2.151 per saham, termasuk di dalamnya dividen interim sebesar Rp667 per saham. 

"Sisanya sebesar Rp1.484 per saham atau seluruhnya berjumlah Rp5,38 triliun akan dibagikan ke pemegang saham pada 28 Mei 2025," ujar Sara.

Sementara itu, sisanya sebesar Rp11,7 triliun dibukukan sebagai laba ditahan United Tractors.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper