Bisnis.com, JAKARTA — Dividen PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) memasuki jadwal cumulative date pada besok, Rabu (20/11/2024). Armand Wahyudi Hartono, anak salah satu orang terkaya di Indonesia Robert Budi Hartono, turut meraup cuan dari dividen interim bank jumbo tersebut.
Berdasarkan keterbukaan informasi, manajemen BCA memutuskan untuk membagikan dividen interim senilai Rp50 per saham dari kinerja keuangan per September 2024. Jumlah saham BBCA yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) sebanyak 123,275 miliar saham sehingga total dividen yang diberikan mencapai Rp6,1 triliun.
Adapun, nilai tebaran dividen interim itu naik 17,85% dibandingkan tebaran pada 2023 yang saat ini sebesar Rp42,50 per saham atau setara Rp5,23 triliun.
“Dividen interim tunai akan dibagikan kepada pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan tanggal 22 November 2024 pukul 16.00 WIB [Record Date],” tulis manajemen pada Selasa (12/11/2024).
Dengan pembagian dividen ini, Armand Wahyudi Hartono yang juga menjabat sebagai Wakil Presiden Direktur BCA dan menggenggam kepemilikan saham atas nama pribadi sebesar 4,25 juta lembar (per 31 Oktober 2024) akan mendapat guyuran dividen senilai Rp212,80 juta.
Sementara itu, pemegang saham pengendali BCA saat ini adalah Grup Djarum melalui PT Dwimuria Investama Andalan dengan porsi kepemilikan 54,94% atau 67,72 miliar saham. Adapun Dwimuria Investama dimiliki oleh Robert Budi Hartono dan Bambang Hartono, sehingga keduanya merupakan pengendali terakhir BCA.
Baca Juga
Dengan kepemilikan sebanyak 67,72 miliar saham dan dividen interim yang dibagikan sebesar Rp50 per lembar, maka Dwimuria Investama akan mendapatkan guyuran dividen Rp3,38 triliun.
Adapun, Ayah dan Paman dari Armand ini, yakni Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono juga menggenggam kepemilikan saham atas nama pribadi. Robert Budi Hartono memiliki 28,13 juta lembar saham di BBCA. Lalu, Michael Bambang Hartono memiliki 27,02 juta lembar.
Dengan begitu, Robert dan Bambang masing-masing meraup dividen dari kepemilikan saham atas nama pribadi di BCA senilai Rp1,40 miliar dan Rp1,35 miliar.
Adapun, dividen BBCA tersebut recananya akan dibayarkan pada 11 Desember 2024 mendatang.
Berikut Jadwal Dividen Interim BBCA:
Akhir Periode Perdagangan Saham Dengan Hak Dividen (Cum Dividend)
• Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi : 20 November 2024
• Pasar Tunai : 22 November 2024
Awal Periode Perdagangan Saham Tanpa Hak Dividen (Ex Dividend)
• Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi : 21 November 2024
• Pasar Tunai : 25 November 2024
Tanggal Daftar Pemegang Saham yang berhak atas Dividen (Record Date) : 22 November 2024
Tanggal Pembayaran Dividen Interim Tunai Tahun Buku 2024 : 11 Desember 2024