Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Capitol Nusantara (CANI) Targetkan Rugi Turun 57% Tahun Depan

PT Capitol Nusantara Indonesia Tbk. (CANI) menargetkan penurunan rugi bersih sebesar 57,3% pada tahun 2024 mendatang.
PT Capitol Nusantara Indonesia Tbk. (CANI) menargetkan penurunan rugi bersih sebesar 57,3% pada tahun 2024 mendatang. Bisnis/Paulus Tandi Bone
PT Capitol Nusantara Indonesia Tbk. (CANI) menargetkan penurunan rugi bersih sebesar 57,3% pada tahun 2024 mendatang. Bisnis/Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten pelayaran PT Capitol Nusantara Indonesia Tbk. (CANI) membidik pendapatan sebesar US$4,5 juta atau Rp70,33 miliar (kurs jisdor Rp15.629) dan menargetkan penurunan rugi bersih sebesar 57,3% pada tahun 2024 mendatang.

Sekretaris Capitol Nusantara Indonesia Ridwan Kosasih mengatakan pihaknya membidik pendapatannya akan mencapai US$ 4,5 juta dan menekan rugi bersih menjadi US$1,5 juta untuk tahun buku berikutnya yang berakhir Juni 2024.

“Rugi usaha kami expect untuk bisa ditekan menjadi US$1,5 juta dan rugi komprehensif kami harapkan dapat ditekan menjadi US$1,52 juta," ungkap Ridwan dalam paparan publik virtual, Kamis (14/12/2023).

Sementara sepanjang tahun buku 2022 yang berakhir Juni lalu, CANI sendiri mencatat pendapatannya di angka US$3,6 juta atau Rp56,37 miliar.  Sementara di periode yang sama CANI mencatatkan rugi usaha sebesar US$3,52 juta atau Rp 55,1 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan, CANI mencatat pertumbuhan pendapatan sebesar 18,1% pada bulan Juni 2023, mencapai US$3,60 juta. Sebagian besar pendapatan berasal dari jasa penyewaan kapal Time Charter, yang menyumbang sebesar US$3,06 juta atau 84,9% dari total pendapatan.

Dalam periode yang sama pada tahun sebelumnya, pendapatan dari jasa penyewaan kapal Time Charter telah berkontribusi sebesar US$3.048.388 atau 99,9% dari total pendapatan.

Meski mengalami penurunan rugi usaha sebesar US$1,63 juta atau 86,6%, hal ini terutama disebabkan oleh penurunan beban umum dan administrasi sebesar 57,1%, dampak dari kenaikan rugi kotor, dan penurunan manfaat pajak penghasilan sebanyak 206,8% dibanding tahun sebelumnya.

Sebagai akibatnya, CANI mencatatkan rugi bersih sebesar US$3,55 juta pada bulan Juni 2023, dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai US$1,92 juta.

Di sisi lain, selama tahun 2022 hingga 2023, CANI tidak menambah atau menjual/melepaskan armada kapalnya, sehingga total armada kapal yang dimiliki oleh perusahaan tetap 42 unit kapal dan 2 unit Crawler Crane.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Artha Adventy
Editor : Ibad Durrohman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper