Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Emiten Happy Hapsoro BUVA hingga Kebab Baba Rafi (RAFI) Masuk Top Gainers Sepekan

Emiten afiliasi Happy Hapsoro BUVA hingga pengelola jaringan waralaba kebab Baba Rafi (RAFI) masuk jajaran top gainers sepekan, meski IHSG turun 0,69 persen.
Pegawai beraktivitas di dekat layar yang menampilkan data saham di PT Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Rabu (2/8/2023). Bisnis/Himawan L Nugraha
Pegawai beraktivitas di dekat layar yang menampilkan data saham di PT Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Rabu (2/8/2023). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA — Sejumlah saham mampu menguat signifikan dalam seminggu terakhir sehingga masuk deretan top gainers di tengah pelemahan indeks harga saham gabungan (IHSG). Di antara daftar top gainers, terdapat emiten afiliasi Happy Hapsoro hingga pengelola jaringan waralaba kebab Baba Rafi.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), harga saham PT Sumi Indo Kabel Tbk. (IKBI) memimpin daftar top gainers dengan kenaikan 82,86 persen dari Rp340 pada pekan lalu menjadi Rp640 per saham pada penutupan Jumat (4/8/2023).

Selanjutnya terdapat saham PT Garda Tujuh Buana Tbk. (GTBO) yang melesat 72,82 persen dari Rp206 menjadi Rp356 per saham. PT Bukit Uluwatu Villa Tbk. (BUVA) milik Happy Hapsoro menyusul di belakangnya dengan kenaikan 52,94 persen dari Rp34 per saham menjadi Rp52 per lembarnya.

PT Pudjiadi Prestige Tbk. (PUDP) dan PT Sumber Global Energy Tbk. (SGER) berturut-turut menempati peringkat keempat dan kelima top gainers dengan kenaikan harga saham masing-masing 35,29 persen dan 32,46 persen dalam sepekan terakhir.

Adapun saham-saham lain yang masuk top 10 top gainers adalah RAFI dengan kenaikan 28,00 persen, WINS naik 26,32 persen dalam sepekan, serta emiten Grup Sinar Mas DSSA menguat 24,50 persen.

Berikut daftar paling cuan dalam sepekan terakhir beserta kenaikannya:

  1. PT Sumi Indo Kabel Tbk. (IKBI) 82,86 persen
  2. PT Garda Tujuh Buana Tbk. (GTBO) 72,82 persen
  3. PT Bukit Uluwatu Villa Tbk. (BUVA) 52,94 persen
  4. PT Pudjiadi Prestige Tbk. (PUDP) 35,29 persen
  5. PT Sumber Global Energy Tbk. (SGER) 32,46 persen
  6. PT Widiant Jaya Krenindo Tbk. (WIDI) 30,82 persen
  7. PT Utama Radar Cahaya Tbk. (RCCC) 30,77 persen
  8. PT Sari Kreasi Boga Tbk. (RAFI) 28,00 persen
  9. PT Wintermar Offshore Marine Tbk. (WINS) 26,32 persen
  10. PT Dian Swastatika Sentosa Tbk. (DSSA) 24,50 persen

Sementara itu, IHSG melemah sepanjang perdagangan pekan 31 Juli—4 Agustus 2023 di tengah sejumlah sentimen eksternal seperti penurunan peringkat kredit utang jangka panjang Amerika Serikat. Namun rata-rata nilai transaksi harian meningkat dibandingkan dengan pekan sebelumnya.

PJS Sekretaris Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI) Kautsar Primadi Nurahmad dalam siaran pers menjelaskan bahwa IHSG turun 0,69 persen dari level 6.900,23 pada pekan sebelumnya menjadi 6.852,84 pada penutupan perdagangan Jumat (4/8/2023).

Penurunan ini terjadi ketika rata-rata nilai transaksi harian (RNTH) Bursa naik sebesar 15,63 persen menjadi Rp11,63 triliun dari Rp10,05 triliun pada penutupan pekan yang lalu.

Kemudian, rata-rata volume transaksi harian selama sepekan turut meningkat 37,29 persen menjadi 22,50 miliar lembar saham dari 16,39 miliar lembar saham pada penutupan pekan yang lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper