Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

5 Perusahaan Siapkan Dividen Miliaran dalam Waktu Dekat, Cek Detilnya

Sejumlah emiten siap membagikan dividen interim dalam waktu dekat sehingga masih ada kesempatan bagi investor yang ingin masuk.
Sejumlah emiten siap membagikan dividen interim dalam waktu dekat sehingga masih ada kesempatan bagi investor yang ingin masuk. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Sejumlah emiten siap membagikan dividen interim dalam waktu dekat sehingga masih ada kesempatan bagi investor yang ingin masuk. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Saat ini, terdapat 5 emiten di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang bakal membagikan dividen interim. Adapun, dua di antaranya memiliki cum date pada besok hari, Selasa (15/11/2022).

Cum date ialah tanggal terakhir daftar investor yang berhak atas suatu dividen. Bila baru masuk ke suatu saham setelah tanggal cum, maka investor tidak berhak lagi atas dividen.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), ada PT Lautan Luas Tbk. (LTLS), PT Batavia Prosperindo Internasional Tbk. (BPII), PT Cisadane Sawit Raya Tbk. (CSRA), dan PT Prima Andalan Mandiri Tbk. (MCOL), PT Organon Pharma Indonesia Tbk. (SCPI) yang bakal memasuki masa cum date dividen dalam waktu dekat.

LTLS bakal membagikan dividen interim dengan total nilai Rp38,87 miliar untuk tahun buku 2022 dengan dividen sebesar Rp25 per sahamnya. LTLS yang ditutup pada harga 1.430 bakal membagikan dividen yield sebesar 1,74 persen.

Dengan jadwal cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada Selasa, 15 November 2022 dan pembayaran dividen pada 29 November 2022.

Selanjutnya, BPII bakal membagikan total dividen interim senilai Rp59,79 miliar dengan total dividen per saham Rp116. Artinya, dengan harga 10.800, dividen interim BPII memiliki yield atau dividend yield 1,07 persen.

Dengan jadwal cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada Selasa, 15 November 2022, BPII bakal melaksanakan pembayaran dividen pada 25 November 2022.

Kemudian, ada CSRA yang bakal membagikan dividen interim tahun buku 2022 sebesar Rp51,25 miliar dengan dividen per saham senilai Rp25. Artinya, CSRA bakal membagikan dividend yield sebesar 3,96 persen jika mengacu pada penutupan harga perdagangan hari ini di level 630.

Adapun, jadwal cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada Kamis, 17 November 2022 dengan jadwal pembayaran dividen interim pada 30 November 2022.

MCOL yang bakal membagikan dividen interim senilai Rp1,24 triliun pada tahun buku 2022. Nilai tersebut setara dengan dividen interim Rp350 per saham. Jika mengacu pada harga penutupan perdagangan Rp7.050 per saham, MCOL membagikan dividen interim dengan dividend yield sebesar 4,96 persen.

Berdasarkan jadwalnya, cum dividen MCOL di pasar reguler dan negosiasi pada 23 November 2022 dengan target pembayaran dividen pada 15 Desember 2022.

Terbaru, SCPI mengumumkan akan membagikan dividen Rp162 miliar untuk 3,6 juta saham atau setara dengan Rp45.000 per saham dari laba bersih per September 2022. Cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 22 November 2022, dan pembayaran dividen pada 9 Desember 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper