Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pergerakan Harga Emas Hari Ini, 23 Agustus 2022, Siaga Dibanting Dolar AS

Harga emas hari ini berpotensi dibeli uji resistance US$1.745. Namun jika bergerak turun ke bawah US$1.733, maka berpeluang dijual menguji support US$1.726.
Aneka emas batangan beragam ukuran dan bentuk. Harga emas dunia mendekati level US$2.000 per troy ounce dan diperkirakan akan terus menguat seiring dengan pelemahan dolar AS./Bloomberg
Aneka emas batangan beragam ukuran dan bentuk. Harga emas dunia mendekati level US$2.000 per troy ounce dan diperkirakan akan terus menguat seiring dengan pelemahan dolar AS./Bloomberg
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA - Harga emas acuan global diprediksi masih dibayangi penguatan dolar AS pada perdagangan hari ini, Selasa (23/8/2022). 

Analis Monex Investindo Futures menilai ekspektasi kenaikan suku bunga The Fed yang menopang penguatan dolar AS telah memicu aksi jual harga emas pada Senin (22/8/2022) sehingga ditutup melemah US$10.75 di level US$1.735,96 per troy ounce. 

"Di sesi Asia, harga emas hari ini berpotensi dibeli uji resistance US$1.745. Namun jika bergerak turun ke bawah level US$1.733, maka berpeluang dijual menguji support US$1.726 per troy ounce," tulis Monex dalam harian, Selasa (23/8/2022). 

Adapun, mengutip Antara, indeks dolar AS yang mengukur greenback terhadap enam mata uang utama lain yang dipimpin oleh euro, mencapai tertinggi enam minggu di 109,02 pada penutupan perdagangan Senin. 

"Harga emas melemah karena dolar AS kembali menguat saat investor bersiap untuk pidato yang berpotensi hawkish oleh Ketua Fed Powell di Jackson Hole Symposium," kata Ed Moya, analis di platform perdagangan daring OANDA.

Menudur Ed Moya, emas pada akhirnya akan menetap di kisaran perdagangan sempit, tetapi tampaknya mungkin sedikit lebih rendah karena risiko inflasi energi dan makanan dapat membuat The Fed tetap agresif dengan kenaikan suku bunga. 

Investor juga menunggu pidato Ketua Federal Reserve Jerome Powell pada simposium ekonomi tahunan Federal Reserve di Jackson Hole, Wyoming pada Jumat (26/8/2022), berharap mendapatkan petunjuk tentang rencana suku bunga.

Mengutip Bloomberg, Analis Morgan Stanley David Adams menilai pelonggaran dalam moneter keuangan AS selama musim panas, meskipun terdapat laju kenaikan suku bunga yang agresif, bisa menjadi dorongan lain untuk sikap hawkish Fed. Ini membuat sinyal kebijakan Powell di Jackson Hole berpotensi menjadi katalis penting untuk dolar.

15:22 WIB
Emas spot dan Comex kompak naik

Harga emas spot berbalik menguat 0,29 persen atau 4,96 poin ke US$1.741,26 per troy ounce pada 15.19 WIB. 

Sementara itu, emas Comex kontrak Desember 2022 naik 0,19 persen atau 3,30 poin ke US$1.751,70 per troy ounce. 

14:40 WIB
Emas Comex melemah di US$1.747

Emas spot bergerak mendatar 0,00 persen atau 0,08 poin ke US$1.763,38 per troy ounce pada 14.39 WIB.

Sedangkan emas Comex kontrak Desember 2022 melemah 0,03 persen atau 0,50 poin ke US$1.747,90 per troy ounce. 

12:20 WIB
Emas Comex naik ke US$1.749

Harga emas spot terpantau menguat tipis 0,01 persen atau 0,14 poin ke US$1.736,44 per troy ounce pada 12.18 WIB.

Adapun emas Comex kontrak Desember 2022 naik 0,06 persen atau 1 poin ke US$1.749,40 per troy ounce. 

11:16 WIB
Emas Comex naik ke US$1.751

Emas spot menguat 0,13 persen atau 2,29 poin ke US$1.738,59 per troy ounce pada 11.12 WIB.

Adapun emas Comex melejit 0,17 persen atau 2,90 poin ke US$1.751,30 per troy ounce. 

09:54 WIB
Emas spot dan Comex kompak naik

Harga emas spot menguat 0,15 persen atau 2,54 poin ke US$1.738,84 per troy ounce pada 09.52 WIB. 

Adapun emas Comex kontrak Desember 2022 naik 0,16 persen atau 2,80 poin ke US$1.751,20 per troy ounce. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Farid Firdaus
Editor : Farid Firdaus
Sumber : Antara/Bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper