Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Siap Lanjutkan Tren Positif, Simak Rekomendasi Saham Artha Sekuritas

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan menguat pada Kamis (18/8/2022), didukung musim rilis kinerja emiten per semester I/2022.
Karyawan melintas di depan layar yang menampikan logo Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (5/7/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Karyawan melintas di depan layar yang menampikan logo Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (5/7/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan melanjutkan penguatannya pada besok, Kamis (18/8/2022).

Sebelumnya, pada Selasa (16/7/2022), IHSG tercatat ditutup di level 7.133 atau naik 0,56 persen. Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan mengatakan, IHSG ditutup menguat setelah rebound, merespon koreksi di hari sebelumnya. 

"Investor cenderung melakukan bargain hunting memanfaatkan penurunan harga sebelumnya. Di sisi lain, penguatan juga didorong oleh musim rilis kinerja emiten per semester I/2022," kata Dennies, Rabu (17/8/2022).

Dia memprediksikan IHSG bergerak menguat. Secara teknikal, membentuk higher high dan higher low disertai stochastic yang membentuk goldencross mengindikasikan potensi melanjutkan penguatan dalam jangka pendek. 

"Pergerakan didukung musim rilis kinerja emiten per semester I/2022 yang secara rata-rata mencatat pertumbuhan," ucapnya.

Adapun, support IHSG besok diperkirakan alan berada pada rentang 7.053 hingga 7.093. Sementara itu, resistance IHSG berada pada level 7.160 hingga 7.187.

 

Berikut adalah saham-saham pilihan Artha Sekuritas.

 

PT PP Tbk. (PTPP) Target Price: 1.040–1.060

Entry Level: 980–1.000

Stop Loss: 965

Mengalami koreksi namun masih berada dalam rentang tren penguatan.

 

PT Ciputra Development Tbk. (CTRA) Target Price: 1.010–1.030

Entry Level: 950–970

Stop Loss: 935

Mengalami koreksi namun masih berada dalam rentang tren penguatan.

 

PT Sarana Menara Nusantara Tbk. (TOWR) Target Price: 1.270–1.300

Entry Level: 1.190–1.220

Stop Loss: 1.170

Mengalami koreksi namun masih bergerak dalam rentang tren penguatan.

 

Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper